KAMI Terus Bergerak, Jumat Ini Dideklarasikan di Tasikmalaya

Selasa, 15 September 2020 - 12:30 WIB
loading...
KAMI Terus Bergerak, Jumat Ini Dideklarasikan di Tasikmalaya
Deklarasi Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI) di Tugu Proklamasi, Jakarta, Selasa 18 Agustus 2020. Foto/SINDOnews/Isra Triansyah
A A A
JAKARTA - Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI) terus bergerak. Setelah di Jakarta, Yogyakarta, dan Bandung, KAMI akan dideklarasikan di Tasikmalaya, Jawa Barat .

Kepada SINDOnews, deklarator KAMI Andrianto mengatakan, Jumat (18/9/2020) pekan ini akan digelar deklarasi KAMI Priangan Timur. "Deklarasi KAMI Priangan Timur di Tasikmalaya Jumat ini. KAMI Priangan Timur akan mencakup Tasik, Banjar, Ciamis, dan Pangandaran," kata Andrianto, Selasa (15/9/2020).

Menurut Andrianto, Syahganda Nainggolan dan M Jumhur Hidayat akan mewakili Komite Eksekutif hadir dalam deklarasi KAMI Priangan Timur. "Saya sebagai Divisi Penggalangan akan mendampingi," ujarnya.

( Baca juga: Mungkin Ada yang Iseng Masukkan Nama Ahmad Dhani ke KAMI ).

Diketahui, KAMI dideklarasikan di Tugu Proklamasi Jakarta Pusat pada 18 Agustus 2020. Sejumlah tokoh yang juga deklarator hadir dalam deklarasi tersebut. Mereka antara lain Jenderal TNI (Purn) Gatot Nurmantyo , Din Syamsuddin, Rochmat Wahab, M Jumhur Hidayat, Syanganda Nainggolan, dan Ahmad Yani.

Setelah dideklarasikan di Jakarta, KAMI terus bergerak dan telah dideklarasikan di sejumlah kota di luar negeri dan sejumlah daerah di dalam negeri.( ).
(zik)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1673 seconds (0.1#10.140)