Gandeng Baznas Kini Bayar Zakat dan Bersedekah Bisa lewat Platform Digital

Selasa, 18 Maret 2025 - 21:39 WIB
loading...
Gandeng Baznas Kini...
Umat Islam kini bisa membayar Zakat, Infak, dan Sedekah (ZIS) melalui platform digital. Inovasi ini memudahkan sekaligus meningkatkan kualitas layanan penggunanya. Foto: Ist
A A A
JAKARTA - Umat Islam kini bisa membayar Zakat , Infak, dan Sedekah (ZIS) melalui aplikasi digital. Inovasi ini memudahkan sekaligus meningkatkan kualitas layanan penggunanya.

Inovasi tersebut dihadirkan BCA Digital melalui kerja sama dengan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) berbasis host to host (direct). Ini memungkinkan masyarakat dapat melakukan pembayaran ZIS melalui digital platform.

SVP, Head of Digital Business BCA Digital Edwin Tirta mengatakan, kolaborasi dengan Baznas merupakan langkah nyata mendukung kemudahan nasabah untuk berbagi terhadap sesama. Di era digital saat ini, masyarakat menginginkan kemudahan dalam segala aspek kehidupan termasuk menyalurkan zakat, infak, dan sedekah.

“Kami berkomitmen memberikan solusi praktis yang dapat diakses kapan saja dan di mana saja melalui aplikasi blu by BCA Digital,” ujarnya, Selasa (18/3/2025).

Dengan fitur pembayaran ZIS, pengguna juga dapat menunaikan kewajiban agama mereka secara lebih praktis sekaligus berkontribusi dalam membantu sesama melalui Baznas.

Lewat fitur pembayaran ZIS di aplikasi blu by BCA Digital, pengguna dapat lebih efisien dalam menunaikan kewajiban zakat maupun berkontribusi dalam memberikan infak, juga bersedekah.

Untuk saat ini, layanan multibiller tersedia berupa Zakat Profesi, Zakat Mal, Infak, dan Sedekah. Ke depannya, fitur pembayaran ZIS pada digital platform akan terus dikembangkan sesuai kebutuhan para pengguna.

Ketua Baznas Prof Dr KH Noor Achmad menyambut baik kerja sama dengan BCA Digital dalam menghadirkan fitur pembayaran ZIS melalui aplikasi blu by BCA Digital. Langkah ini merupakan bentuk inovasi yang sejalan dengan misi Baznas dalam mempermudah umat Muslim dalam menunaikan kewajibannya.

“Baznas berharap semakin banyak warga yang dapat berkontribusi dalam memperluas dampak sosial dan membantu lebih banyak penerima manfaat,” ucapnya.

Baznas memastikan dana yang disalurkan akan dikelola secara amanah dan transparan sesuai dengan prinsip 3A (Aman Syari, Aman Regulasi, Aman NKRI), sehingga memberikan manfaat maksimal bagi para penerima manfaat (mustahik).

Cara Menyalurkan Zakat, Infak, dan Sedekah dengan Aplikasi blu by BCA Digital:
1. Buka aplikasi blu by BCA Digital
2. Akses menu Bayar/Beli, kemudian pilih menu ‘Zakat & Donasi’
3. Pilih jenis zakat dan donasi yang akan disalurkan
4. Input nominal zakat dan donasi yang hendak diberikan
5. Cek kembali nominal transaksi sebelum diarahkan ke laman PIN
6. Masukkan PIN untuk menyelesaikan transaksi
7. Tunggu notifikasi ‘Transaksi Telah Berhasil’

Blu by BCA Digital mengajak seluruh masyarakat memanfaatkan layanan ini sebagai solusi praktis dalam menyalurkan zakat, infak, dan sedekah, khususnya di bulan Ramadan yang penuh berkah. Menjelang Idulfitri, saatnya kita menyempurnakan ibadah dengan menunaikan zakat dan berbagi dengan sesama.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kemenag Targetkan Pengumpulan...
Kemenag Targetkan Pengumpulan Zakat Nasional Naik 10% pada 2025
Talkshow Ramadan, Baznas-MNC...
Talkshow Ramadan, Baznas-MNC Sekuritas Ajak Masyarakat Berinvestasi Sambil Berbagi
JIS Ramadan Fest, Baznas...
JIS Ramadan Fest, Baznas Sediakan Gerai Zakat untuk Pengunjung
Baznas-MNC Sekuritas...
Baznas-MNC Sekuritas Beri Kemudahan Layanan Zakat dan Infak melalui MotionTrade
Baznas Komitmen Kelola...
Baznas Komitmen Kelola ZIS untuk Pembangunan Nasional dan Pengentasan Kemiskinan
Menag Sebut Program...
Menag Sebut Program Pemberdayaan Ekonomi Baznas Tingkatkan Kesejahteraan Mustahik
Baznas RI Tetapkan Zakat...
Baznas RI Tetapkan Zakat Fitrah 2025 Sebesar Rp47.000
Baznas Periksa Kesehatan...
Baznas Periksa Kesehatan Warga Korban Banjir di Jaksel dan Jaktim
Grand Syeikh Al-Azhar...
Grand Syeikh Al-Azhar Mesir Apresiasi Baznas Konsisten Bantu Palestina
Rekomendasi
Anggota DPRD Sulut Normans...
Anggota DPRD Sulut Normans Luntungan Reses di Sitaro, Dorong Peningkatan Kualitas dan Harga Pala
Gelar Kegiatan Ramadan,...
Gelar Kegiatan Ramadan, Kedubes Singapura Dorong Kerukunan Antar Umat Beragama
Profil Aleksandar Vucic,...
Profil Aleksandar Vucic, Presiden Serbia yang Didemo 1 Juta Warganya karena Kasus Korupsi
Berita Terkini
Daftar Perwira Intelijen...
Daftar Perwira Intelijen Polri Dimutasi Kapolri Pada Maret 2025, Ini Nama-namanya
19 menit yang lalu
Besok, DPR Sahkan RUU...
Besok, DPR Sahkan RUU TNI melalui Rapat Paripurna
30 menit yang lalu
Berbagi Kebahagiaan,...
Berbagi Kebahagiaan, Pegadaian dan Relawan Bakti BUMN Salurkan Sembako untuk Masyarakat
42 menit yang lalu
Ridwan Kamil Ngaku Tak...
Ridwan Kamil Ngaku Tak Tahu Namanya Terseret Kasus Dugaan Korupsi Bank BJB
47 menit yang lalu
IPW Usul Polri Tes Psikologi...
IPW Usul Polri Tes Psikologi Semua Polisi Buntut Kasus AKBP Fajar Cabul
1 jam yang lalu
Setuju RUU TNI, PDIP...
Setuju RUU TNI, PDIP Ungkap Megawati Hanya Berpesan Jangan Sampai Dwifungsi Kembali
1 jam yang lalu
Infografis
Houthi Klaim Mampu Gagalkan...
Houthi Klaim Mampu Gagalkan Serangan Udara AS dan Inggris
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved