Ubedilah Badrun Dicopot dari Koordinator Prodi UNJ: Tanpa Penjelasan dari Rektor

Sabtu, 01 Februari 2025 - 22:20 WIB
loading...
Ubedilah Badrun Dicopot...
Ubedilah Badrun (tengah) beserta sejumlah aktivis yang tergabung dalam Nurani 98 memberikan keterangan seusai memberikan laporan di Gedung KPK, Jakarta, Selasa (7/1/2025). Foto/Arif Julianto
A A A
JAKARTA - Pengamat politik Ubedilah Badrun mengakui kabar bahwa dirinya dicopot dari koordinator program studi (prodi) di Universitas Negeri Jakarta (UNJ). Ubed, sapaan akrabnya, menyatakan pencopotan dirinya tanpa ada penjelasan.

"Tanpa penjelasan dari Rektor. Biasanya ada SK pemberhentian dan pengangkatan dengan alasan dalam klausul pertimbangan dan seterusnya," kata Ubed kepada iNews Media Group, Sabtu (1/2/2025).

Terkait pencopotan dirinya, Ubed meminta kementerian terkait untuk melakukan monitoring atau evaluasi terhadap pola manajemen dan pengambilan keputusan di banyak Perguruan Tinggi Negeri Berbadan Hukum (PTNBH).



"Jika tidak dilakukan, ini bisa menjadi 'bom waktu'. Cukup saya yang terakhir menjadi korban. Kegelisahan kolektif di banyak universitas sedang terjadi," ujarnya.

Menurut Ubed, pola kebijakan atas nama otoritas rektor berpotensi besar terjadinya nepotisme yang membuat kampus tidak sehat dan sangat politis.

Lihat Juga Foto: Nurani 98 Laporkan OCCRP ke KPK, Soroti Nama Jokowi dalam Daftar Pemimpin Paling Korup 2024

Diketahui, Ubedilah Badrun dikenal juga sebagai seorang aktivis yang kritis. Dia bersama sejumlah Aktivis 98 yang tergabung dalam Nurani 98 pernah mendesak Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk mengusut dugaan tindak pidana korupsi dan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) yang dilakukan Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) dan keluarganya. Desakan itu mereka lakukan dengan mendatangi Gedung Merah Putih KPK, Selasa (7/1/2025).

Menurut Ubed, KPK sebagai lembaga yang berwenang menangani permasalahan korupsi harus berani menelusuri setiap dugaan tindak pidana korupsi, termasuk Jokowi dan keluarganya. "Agar dalam penegakan hukum untuk memberantas korupsi tidak tebang pilih, tidak tumpul ke atas dan tajam ke bawah, siapa pun sama di muka hukum, termasuk mantan Presiden Joko Widodo dan keluarganya," kata Ubed di Gedung Merah Putih KPK, Selasa (7/1/2025).
(zik)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Aktivis 98 Minta Aset...
Aktivis 98 Minta Aset Koruptor Segera Disita untuk Tambal Defisit Anggaran
Aktivis 98 Dorong Kementerian...
Aktivis 98 Dorong Kementerian BUMN Minta Maaf ke Publik atas Korupsi Pertamina
Haris Rusly Moti: Waspadai...
Haris Rusly Moti: Waspadai Kepentingan Geopolitik
UU BUMN Disahkan, Aktivitas...
UU BUMN Disahkan, Aktivitas 98 Soroti Potensi Korupsi dan Money Laundry
Aktivis 98 Nilai Kebijakan...
Aktivis 98 Nilai Kebijakan 100 Hari Prabowo - Gibran Pro Rakyat
Dosen UNJ Ubedillah...
Dosen UNJ Ubedillah Badrun Laporkan Jokowi ke KPK
Diaz Hendropriyono Dorong...
Diaz Hendropriyono Dorong Perbanyak Pendidikan terkait Pemanasan Global
Sosiolog UNJ Ungkap...
Sosiolog UNJ Ungkap Dampak Buruk Judi Online
26 Tahun Reformasi,...
26 Tahun Reformasi, Aktivis 98: Demokrasi Cacatnya Makin Parah
Rekomendasi
ATM Emas Ini Viral,...
ATM Emas Ini Viral, Perhiasan Dilebur dan Menghasilkan Uang dalam 30 Menit
Pertagas dan Husky-CNOOC...
Pertagas dan Husky-CNOOC Madura Limited Kolaborasi Optimalisasi Lapangan Gas BD
Majukan Kalimantan Timur,...
Majukan Kalimantan Timur, Gubernur Harum Luncurkan Program Gratispol
Berita Terkini
Umat Katolik Datangi...
Umat Katolik Datangi Kedubes Vatikan, Berdoa di Depan Lukisan Paus Fransiskus
1 jam yang lalu
Wamen Angga Raka dan...
Wamen Angga Raka dan Juri Ardiantoro Diusulkan Jadi Jubir Presiden
1 jam yang lalu
Kedubes Vatikan Dibuka...
Kedubes Vatikan Dibuka untuk Umum, Dikunjungi Warga yang Berkabung Wafatnya Paus Fransiskus
2 jam yang lalu
Rektor Unhan Lantik...
Rektor Unhan Lantik Dave Laksono Jadi Ketua Umum Ikatan Alumni Universitas Pertahanan
3 jam yang lalu
Gibran Buat Konten Bonus...
Gibran Buat Konten Bonus Demografi, PDIP: Jangan Banyak Bikin Video, Kerja Saja Gitu Lho!
3 jam yang lalu
Presiden Prabowo Terima...
Presiden Prabowo Terima Kunjungan Wakil PM Malaysia di Istana Merdeka Sore Ini
5 jam yang lalu
Infografis
Arkeolog Temukan Wajah...
Arkeolog Temukan Wajah Asli Pribumi Eropa Barat dari dalam Gua
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved