BPOM Klaim Banyak Aspek Positif dalam Vaksin COVID-19 asal UEA

Selasa, 01 September 2020 - 19:30 WIB
loading...
BPOM Klaim Banyak Aspek...
Kepala BPOM Penny Lukito mengatakan telah melihat uji klinis fase 3 kandidat vaksin pengembangan dari UEA melalui G42 dan Sinopharm. uji klinis fase 3 dilaksanakan dengan sangat baik dan terorganisir. FOTO/DOK.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan ( BPOM ) Penny Lukito mengatakan telah melihat uji klinis fase 3 kandidat vaksin COVID-19 pengembangan dari UEA melalui G42 dan Sinopharm. Dia mengatakan uji klinis fase 3 dilaksanakan dengan sangat baik dan terorganisir.

"Ada banyak sekali aspek baik aspek positif dalam pelaksanaan uji klinik di Uni Uni Emirat Arab," katanya saat konferensi pers di Kantor Presiden, Selasa (1/9/2020).

Salah satu aspek positifnya adalah melibatkan banyak relawan. Bahkan dengan tingkat keberagaman kebangsaan yang juga tinggi. (Baca juga: BPOM Sebut Kandidat Vaksin asal UEA Telah Bersertifikat Halal )

"Aspek positif dari uji klinis di UEA adalah partisipasi 22.000 peserta dengan keberagaman kebangsaan. Karena UEA adalah negara melting pot jadi ada 119 kebangsaan," ungkapnya.

Uji klinis tersebut melibatkan 100 dokter 1.000 perawat. Menurutnya, keragaman populasinya akan memberikan hasil uji klinik yang valid.

"Sama dengan dilakukan di Bandung keikutsertaan pimpinan tertinggi Uni Emirat Arab dilakukan di uji klinik. Dan saat ini sudah terkumpul 15.000 dari target 20.000 subjek dari uji klinik vaksin ini," tuturnya.

Penny mengaku telah melakukan kunjungan ke UEA untuk tindak lanjut kerja sama terkait vaksin COVID-19. Dalam kesempatan itu BPOM sempat bertemu dengan Departemen Kesehatan dari Emirates Abu Dhabi yang memberikan izin dan memonitor uji klinik. (Baca juga: BPOM Beberkan Tahapan Pengembangan Obat COVID-19 hingga Izin Edar )

"Kemudian kami juga berkesempatan untuk bertemu dengan Kementerian Kesehatan Uni Emirat Arab di Dubai yang membawahi otoritas obat dan market license. Dan pihak CEO G42 itu. Juga mengunjungi vaksin testing center yang berlokasi di Abu Dhabi National Exhibition Center," katanya.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
BPOM Belum Dilibatkan...
BPOM Belum Dilibatkan Penuh dalam Program Makan Bergizi Gratis
9 Produk Pangan Ini...
9 Produk Pangan Ini Mengandung Unsur Babi, 7 Sudah Kantongi Sertifikat Halal
BPOM Prihatin Fenomena...
BPOM Prihatin Fenomena Maraknya Penyebaran Informasi Tak Akurat di Medsos
Menteri Teuku Riefky...
Menteri Teuku Riefky Dorong BPOM Bantu UMKM Naik Kelas
BPOM Cegah Sayur Basi...
BPOM Cegah Sayur Basi Terdistribusi pada Program Makan Bergizi Gratis
BPOM Raih Predikat Lembaga...
BPOM Raih Predikat Lembaga Paling Informatif dari KIP
Label Depan Kemasan...
Label Depan Kemasan dan Cukai MBDK Strategi Tepat Lindungi Konsumen
Produsen MinyaKita Ilegal...
Produsen MinyaKita Ilegal di Banten Digerebek, Raup Untung Rp45 Juta Setiap Bulan
BPOM Makassar Tes Keamanan...
BPOM Makassar Tes Keamanan Takjil, Pastikan Tanpa Zat Berbahaya
Rekomendasi
Luna Maya dan Maxime...
Luna Maya dan Maxime Bouttier Gelar Resepsi di Jakarta pada Juli 2025, Rayakan Bersama Sahabat
Ini Cerita Singapore...
Ini Cerita Singapore Airlines Bagikan Bonus Hampir 8 Kali Gaji untuk Seluruh Karyawannya
Demo Terbesar Bela Palestina...
Demo Terbesar Bela Palestina Pecah di Belanda, Massa Merahkan Jalan Den Haag
Berita Terkini
Indonesia-Thailand Akan...
Indonesia-Thailand Akan Tingkatkan Latihan Militer Bersama
Ketum GM FKPPI Apresiasi...
Ketum GM FKPPI Apresiasi Ketegasan Wamen Todotua Pasaribu Menindak Premanisme Investasi
Tepati Janji ke Muhammadiyah,...
Tepati Janji ke Muhammadiyah, Bahlil Bangun Asrama Madrasah Muallimin di Bantul
Prabowo Disambut Hangat...
Prabowo Disambut Hangat PM Thailand di Bangkok dengan Jajar Kehormatan
Menakar Pengaruh Jokowi...
Menakar Pengaruh Jokowi Effect bagi PSI, Bisa Tembus ke Parlemen atau Sebaliknya?
Eks Ketua PN Surabaya...
Eks Ketua PN Surabaya Didakwa Terima Suap 43.000 Dolar Singapura di Kasus Vonis Bebas Ronald Tannur
Infografis
RSDC Wisma Atlet Resmi...
RSDC Wisma Atlet Resmi Tak Lagi Rawat Pasien Covid-19
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved