Suswono Serukan Pentingnya Karakter dalam Mencetak Pemimpin Masa Depan

Selasa, 24 September 2024 - 16:31 WIB
loading...
Suswono Serukan Pentingnya...
Cawagub DKI Jakarta 2024, Suswono, dalam acara Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) di Universitas Binawan, Selasa (24/9/2024). Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Pembentukan karakter generasi muda dinilai penting dalam mencetak pemimpin masa depan. Pandangan ini disampaikan Cawagub DKI Jakarta 2024, Suswono , dalam acara Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) di Universitas Binawan, Selasa (24/9/2024).

Menurut Suswono, peran penting pendidikan karakter dalam membentuk generasi muda yang tidak hanya memiliki pengetahuan akademik, tetapi juga integritas dan moralitas yang tinggi. Beliau menyatakan bahwa pendidikan karakter harus menjadi fokus utama dalam sistem pendidikan tinggi di Indonesia.

"Mahasiswa dengan pendidikan karakter yang kuat tidak hanya siap kerja, tetapi juga siap memimpin dengan integritas tinggi," kata Suswono.



Pernyataan ini mencerminkan keyakinan beliau bahwa perguruan tinggi memiliki tanggung jawab besar untuk mencetak pemimpin masa depan yang mampu menghadapi berbagai tantangan, baik di sektor publik maupun swasta.

Beliau menambahkan, pendidikan karakter bukan sekadar pelengkap, melainkan fondasi yang krusial dalam menciptakan individu-individu yang jujur, beretika, dan bertanggung jawab.

"Pendidikan tinggi harus mampu menghasilkan lulusan yang tidak hanya unggul secara akademis, tetapi juga memiliki karakter yang tangguh," ucapnya.

Dalam konteks ini, perguruan tinggi diharapkan untuk lebih mengintegrasikan pendidikan karakter ke dalam kurikulum akademik mereka, sehingga mahasiswa dapat mengembangkan kepribadian yang kuat.

Suswono juga menyoroti peran generasi muda sebagai agen perubahan. "Generasi muda hari ini adalah perekayasa karakter bangsa di masa depan. Mereka memiliki tanggung jawab untuk membangun, memberdayakan, dan merekayasa karakter bangsa yang positif," ujarnya.

Di tengah gempuran globalisasi, generasi muda diharapkan mampu mempertahankan nilai-nilai luhur yang menjadi identitas bangsa.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pembekalan Megawati...
Pembekalan Megawati ke Pramono-Rano: Jangan Abaikan Arahan Presiden Prabowo
Tujuh Kebiasaan Anak...
Tujuh Kebiasaan Anak Indonesia Hebat
7KAIH: Basis Penguatan...
7KAIH: Basis Penguatan Karakter
Gerindra Ngotot Gugat...
Gerindra Ngotot Gugat Hasil Pilkada Jakarta Pascapertemuan Jokowi-Prabowo, Ini Kata Pengamat
Gerindra Siap Gugat...
Gerindra Siap Gugat Hasil Pilkada Jakarta ke MK Tak Lama Setelah Jokowi Temui Prabowo
Ary Ginanjar: Penting...
Ary Ginanjar: Penting Pemimpin Berkarakter Seimbang Intelektual, Emosional, dan Spiritual
Saksikan Malam Ini di...
Saksikan Malam Ini di AB+ DAG DIG DUG PILGUB JAKARTA SATU ATAU DUA RONDE? bersama Abraham Silaban, Pukul 20.00 WIB, hanya di iNews
Hasil Pilkada Jakarta...
Hasil Pilkada Jakarta 2024, Gerindra Tunggu Real Count KPU
Hasil Quick Count LSI...
Hasil Quick Count LSI Denny JA di 7 Pilkada: DKI Jakarta Belum Bisa Ditentukan Pemenangnya
Rekomendasi
Apartemen di Kemayoran...
Apartemen di Kemayoran Kebakaran, Api Terlihat di Balkon
Petani Huma di Sukabumi...
Petani Huma di Sukabumi Tewas Tertembak Peluru Nyasar Pemburu Babi Hutan
Jurus Pramono Bereskan...
Jurus Pramono Bereskan Parkir Liar dengan Sistem Digitalisasi Tanpa Uang Tunai
Berita Terkini
Mensos: Soeharto dan...
Mensos: Soeharto dan Gus Dur Berpeluang Jadi Pahlawan Nasional 2025
10 menit yang lalu
5 Pangdam Lulusan Akmil...
5 Pangdam Lulusan Akmil 1991 Teman Satu Angkatan Panglima TNI
1 jam yang lalu
Jebolan Sepa dan Akpol...
Jebolan Sepa dan Akpol 1993 Tembus Bintang 3 Polri, Nomor 1 Wakil Kepala BSSN
6 jam yang lalu
Laporkan Ahmad Dhani...
Laporkan Ahmad Dhani ke Bareskrim, Rayen Pono Bawa 3 Bukti
11 jam yang lalu
Ahmad Dhani Dilaporkan...
Ahmad Dhani Dilaporkan ke Bareskrim terkait Dugaan Penghinaan Marga
11 jam yang lalu
Prabowo Perintahkan...
Prabowo Perintahkan Menteri Rapatkan Barisan, Cak Imin Sangkal terkait Pemilu 2029
11 jam yang lalu
Infografis
Mel Gibson Serukan Pemerintah...
Mel Gibson Serukan Pemerintah AS Bongkar Kebenaran Serangan 9/11
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved