Pertemuan Jokowi-Prabowo di MRT Tunjukkan Mereka Satu Tujuan

Minggu, 14 Juli 2019 - 13:03 WIB
Pertemuan Jokowi-Prabowo di MRT Tunjukkan Mereka Satu Tujuan
Pertemuan Jokowi-Prabowo di MRT Tunjukkan Mereka Satu Tujuan
A A A
JAKARTA - Analis Komunikasi Politik Universitas Paramadina Jakarta, Hendri Satrio berpendapat bahwa pertemuan rekonsiliasi antara Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Prabowo Subianto di Stasiun MRT Lebak Bulus, Jakarta, ingin menunjukkan beberapa sinyal, salah satunya bahwa mereka memiliki tujuan yang sama dalam membangun Indonesia.

“(Lokasi pertemuan) MRT itu bagus artinya, Jokowi dan Prabowo kan di gerbong yang sama dan arahnya sama, MRT kan nggak mungkin beda arah jadi, satu arah tujuan,” kata pria yang akrab disapa Hensat itu kepada SINDOnews di Jakarta, Minggu (14/7/2019).

Hensat menjelaskan, satu tujuan di sini adalah untuk membangun Indonesia bersama-sama yang diawali dengan rekonsiliasi. Karena, kalau membahas soal membangun koalisi bersama itu masih terlalu jauh.

“(Tujuannya) Membangun Indonesia, kalo gerbong koalisi masih jauh,” terangnya.

Kedua, lanjut Hensat, karena Stasiun MRT ini merupakan area publik, maka yang menjadi saksi dari pertemuan dua tokoh ini adalah masyarakat, dan banyak kalangan turut menyaksikan peristiwa bersejarah ini.

Dan terakhir, karena MRT merupakan moda transportasi umum, kata Hensat, baik Jokowi maupun Prabowo hendak menunjukkan kepada masyarakat bahwa meskipun mereka adalah pemimpin dan tokoh besar, mereka tidak ingin berjarak dengan rakyat.

“Dua pemimpin ini mau menampilkan bahwa mereka ini satu hati lah dengan rakyat, tidak ada jarak dengan rakyat,” ujar Direktur Eksekutif KedaiKOPI ini.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3629 seconds (0.1#10.140)