Maju Pilkada Sleman 2024, Wakil Ketua DPW Perindo DIY Buka Komunikasi dengan PDIP

Selasa, 04 Juni 2024 - 11:25 WIB
loading...
Maju Pilkada Sleman...
Wakil Ketua DPW Partai Perindo DIY Fourista Handayanto maju sebagai Cawabup Kabupaten Sleman di Pilkada 2024. Foto/SINDOnews/achmad al fiqri
A A A
JAKARTA - Wakil Ketua DPW Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Fourista Handayanto maju sebagai calon wakil bupati (Cawabup) Kabupaten Sleman di Pilkada 2024. Fourista mengaku telah membuka komunikasi politik dan mendaftarkan diri ke PDI-Perjuangan

Hal itu diungkapkan Fourista usai bertemu Ketua DPP Partai Perindo Bidang Ekonomi Kreatif dan Digital Michael Sianipar, Selasa (4/6/2024) pagi. Dalam pertemuan itu, Fourista juga meminta restu ke Michael agar bisa maju di Pilkada Sleman 2024.

"Saya hari ini datang ke Pak Michael untuk meminta restu dan dukungan karena saya masih terdaftar sebagai kader dari Partai Perindo. Walaupun kemarin saya sudah daftarkan diri sebagai Bacawabup Sleman melalui PDIP," tutur Fourista usai pertemuan dengan Michael di iNews Tower, Jakarta Pusat, Selasa (4/6/2024).



Baginya, restu Partai Perindo penting. Pasalnya, Fourista mengaku ingin membesarkan nama partai yang dikenal sebagai partai modern, peduli rakyat kecil, gigih berjuang untuk penciptaan lapangan kerja dan Indonesia sejahtera itu.

"Ya saya sangat merasa penting untuk meminta restu dari partai saya sendiri karena tujuan saya maju adalah untuk membesarkan partai saya juga. Jadi harapan saya ke depannya ialah di 2029 Partai Perindo DIY khususnya Kabupaten Sleman, bisa mendapatkan keterwakilan di DPRD Sleman," imbuhnya.



Untuk merealisasikan itu, Fourista mengaku telah menyiapkan program unggulan serta visi-misinya. Termasuk program unggulan itu telah disampaikan ke Michael dan PDI Perjuangan.

"Sudah, saya sudah siapkan beberapa program kerja apabila nantinya saya terpilih sebagai wakil bupati, dan saya juga sudah memaparkan visi-misi saya sebagai cawabup kepada PDIP dan Pak Michael selaku pimpinan partai saya," tandasnya.
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1190 seconds (0.1#10.140)