Kenang Salim Said, Mahfud MD Mengaku Pernah Dapat Kuliah Singkat Soal Pertahanan

Minggu, 19 Mei 2024 - 11:27 WIB
loading...
Kenang Salim Said, Mahfud...
Mahfud MD menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya Salim Said. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Mahfud MD menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya Salim Said. Salim Said wafat di usia ke-80 tahun saat sedang dirawat di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat pada Sabtu malam, 18 Mei 2024.

"Inna lillah wa inna ilaihi raji'un. Telah wafat Prof. Salim Said, Sabtu malam, 18/5/24. Semoga husnul khatimah," tulis Mahfud MD di akun Instagramnya pribadinya pada Minggu (19/5/2024).

Mahfud MD kemudian berbagi sedikit cerita tentang kenangan yang pernah dialaminya bersama almarhum Salim Said. Kala itu dirinya diminta Presiden Gus Dur menjadi Menteri Pertahanan (Menhan).



Awalnya Mahfud MD ragu karena tidak memiliki pengalaman sama sekali dan tidak memilik latar belakang militer. Gus Dur memberikan saran untuk belajar dengan Susilo Bambang Yudhoyono dhoyono (SBY).

"Sekelumit kenangan, ketika Presiden Gus Dur meminta saya untuk menjadi Menteri Pertahanan, saya bilang kepada Gus Dur bahwa saya tidak punya latar belakang studi dan pengalaman dalam Bidang Pertahanan, TNI, dan Militer," kata Mahfud MD.



"Memulai dengan gurauan Gus Dur bilang, “Saya juga tidak punya latar belakang dan pengalaman jadi Presiden, bisa kok. Belajar saja sebentar kepada Pak Yudhoyono,” jawab Gus Dur. Pak Yudhoyono adalah panggilan untuk Pak SBY kala itu," jelasnya.

Selain SBY, ada sejumlah nama lain yang ahli dalam bidang keamanan dan ABRI saat ini bernama TNI. Kemudian selesai dilantik Mahfud MD memanggil sejumlah nama untuk datang ke rumahnya memberikan kuliah singkat.

"Nah, setelah dilantik sebagai Menhan saya langsung mengundang satu persatu ke rumah beberapa Ahli seperti Sayidiman Suryohadiprojo, Salim Said, dan Hasnan Habib untuk memberi kuliah singkat kepada saya," jelasnya.

Sejak saat itu, Mahfud mengaku mulai berteman dengan Salim Said. Dia sering terlibat dalam satu forum untuk memberikan tanggapan atas buku yang dikarang oleh Salim Said atau memimpin doa.

"Sejak itu saya menjadi bersahabat dan sering terlibat dalam berbagai forum dengan Salim Said. Saya sering diundang untuk ikut membahas atau memimpin doa dalam peluncuran buku-bukunya yang baru. Selamat jalan, Bung Salim Said," tutup Mahfud.
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Humor Oplosan Pertalite...
Humor Oplosan Pertalite Jadi Pertamax, Mahfud MD Bagikan Doa Masuk Pom Bensin
Profil Komjen Pol (Purn)...
Profil Komjen Pol (Purn) Syafruddin Kambo, Eks Wakapolri yang Pernah Jadi Menteri Jokowi
Mahfud MD: Sukatani...
Mahfud MD: Sukatani Tak Perlu Minta Maaf dan Tarik Lagu Bayar Bayar Bayar
Kabareskrim Pimpin Prosesi...
Kabareskrim Pimpin Prosesi Pemakaman Komjen Pol Purn Syafruddin Kambo di TMPN Kalibata
RUU Kejaksaan Dikritik...
RUU Kejaksaan Dikritik Mahfud MD: Enggak Bisa Jaksa Salah Harus Minta Izin Jaksa Agung
Mahfud MD: Efisiensi...
Mahfud MD: Efisiensi Nggak Boleh Dikritik Secara Membabi-buta, tapi...
Deddy Corbuzier Tak...
Deddy Corbuzier Tak Ambil Gaji Stafsus Menhan, Ini Mekanisme Pengembaliannya
Kabar Duka, Dubes RI...
Kabar Duka, Dubes RI untuk Polandia Anita Lidya Luhulima Meninggal Dunia
Mahfud MD Ajak Perguruan...
Mahfud MD Ajak Perguruan Tinggi Berani Kritisi Pemerintah: Dukung yang Baik, yang Tidak Baik Kita Luruskan
Rekomendasi
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
Berapa Kg Zakat Fitrah...
Berapa Kg Zakat Fitrah untuk 1 Orang? Simak Ketentuannya
Putri Nabila Meminta...
Putri Nabila Meminta Maaf pada Mantan Kekasih di Lagu Maaf
Berita Terkini
Eksepsi Ditolak, Tom...
Eksepsi Ditolak, Tom Lembong: Kami Hormati Putusan Majelis Hakim
10 menit yang lalu
Presiden Bakal Umumkan...
Presiden Bakal Umumkan Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening
1 jam yang lalu
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
2 jam yang lalu
Ahok Penuhi Panggilan...
Ahok Penuhi Panggilan Kejagung: Apa yang Saya Tahu Akan Saya Sampaikan!
2 jam yang lalu
Daftar Lengkap 10 Kapolda...
Daftar Lengkap 10 Kapolda Baru pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Mutasi Polri Maret 2025:...
Mutasi Polri Maret 2025: Irjen Rusdi Hartono Jabat Kapolda Sulsel, Brigjen Mardiyono Kapolda Bengkulu
3 jam yang lalu
Infografis
Mahfud MD: Perilaku...
Mahfud MD: Perilaku Hedon dan Flexing Kaesang-Erina Harus Diselidiki
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved