Refly Harun Bingung Pengalaman Ketua Umum PAN Kalah Sama Gibran saat Jadi Cawapres

Selasa, 14 Mei 2024 - 23:46 WIB
loading...
Refly Harun Bingung...
Pakar Hukum Tata Negara Refly Harun menjadi bintang tamu program Rakyat Bersuara bertemakan Orang Toxic Nggak Boleh Jadi Menteri, Selasa (14/5/2024). Foto: iNews TV
A A A
JAKARTA - Pakar Hukum Tata Negara Refly Harun merasa aneh pengalaman Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan sebagai pejabat publik dikalahkan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka. Ini lantaran Gibran lebih dipilih sebagai cawapres pendamping Prabowo Subianto.

Menurut dia, segudang pengalaman yang dimiliki Zulkifli Hasan lebih cocok mendampingi Prabowo di Pilpres 2024 dibandingkan putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu.



"Saya bingung bin ajaib, ini ada seorang ketua umum partai, pernah jadi ketua MPR, pernah menjadi menteri, pernah menjadi wakil ketua DPR, tapi tidak percaya diri menghadapi anak kecil," ujar Refly saat menjadi bintang tamu program Rakyat Bersuara bertemakan Orang Toxic Nggak Boleh Jadi Menteri, Selasa (14/5/2024).

"Kok bisa gitu loh. Mestinya Zulkifli Hasan bilang eh saya yang pantas menjadi wakil presiden, bukan Gibran anak kecil itu," sambungnya.

Dia juga menceritakan sejak era reformasi sebenarnya mendukung penuh PAN karena dianggap mampu memberantas KKN.

"Kalau saya melihat PAN ini speechless ya. Dulu waktu awal-awal reformasi saya pilih PAN karena saya berharap dia menjadi partai di garda terdepan reformasi. Jangan lupa ya reformasi salah satunya pemberantasan KKN," kata Refly.

Namun, belakangan ini dia menganggap PAN justru mendukung nepotisme di Indonesia. Hal tersebut terlihat dengan dukungan PAN terhadap pencalonan Gibran sebagai pendamping Prabowo.

"Saya menyaksikan PAN hari ini dengan serius ya dia tidak lagi di jalur itu justru dia bagian dari KKN itu sendiri paling tidak dia memperkuat," ucapnya.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
9 Fakta Try Sutrisno,...
9 Fakta Try Sutrisno, Sosok Jenderal Disegani di Era Soeharto yang Kini Tuntut Wapres Diganti
Siapa Jenderal TNI Purn...
Siapa Jenderal TNI Purn Try Sutrisno? Panglima TNI Era Orba yang Dukung Pergantian Wapres Gibran
PAN Beri Sinyal Dukung...
PAN Beri Sinyal Dukung Prabowo di Pilpres 2029, Cak Imin: Tergesa-gesa Amat
Usulan Pergantian Wapres...
Usulan Pergantian Wapres Gibran Dinilai Mustahil Terjadi dan Inkonstitusional
Gibran Buat Konten Bonus...
Gibran Buat Konten Bonus Demografi, PDIP: Jangan Banyak Bikin Video, Kerja Saja Gitu Lho!
Susunan Struktur DPP...
Susunan Struktur DPP PAN Periode 2024-2029, Ini Nama-namanya
PAN Target 4 Besar di...
PAN Target 4 Besar di Pemilu 2029, Zulhas ke Pak Prabowo: Kalau Capres Silakan, Wapres Kita Bicarakan
Singgung Koalisi 15...
Singgung Koalisi 15 Tahun, Zulhas Beri Sinyal PAN Dukung Prabowo di Pilpres 2029
5 Fakta Aufaa Luqman,...
5 Fakta Aufaa Luqman, Laporkan Jokowi tapi Kakaknya Almas Beri Jalan Gibran Jadi Wapres
Rekomendasi
iPhone 16 Baru Diluncurkan,...
iPhone 16 Baru Diluncurkan, Pahami Istilah iPhone Inter
Netizen Heboh, Maroon...
Netizen Heboh, Maroon 5 dan Lisa BLACKPINK Kolaborasi Perdana di Lagu Priceless
Eubank Jr Kecam Tim...
Eubank Jr Kecam Tim Benn usai Didenda Rp7,6 M karena Kelebihan Berat 0,05 Pon
Berita Terkini
KAJ Imbau Paroki Bunyikan...
KAJ Imbau Paroki Bunyikan Lonceng Gereja Serentak Sore Ini Iringi Pemakaman Paus Fransiskus
10 menit yang lalu
Profil Gurun Arisastra,...
Profil Gurun Arisastra, Kuasa Hukum Menteri Agama yang Pernah Laporkan Dinar Candy
27 menit yang lalu
Survei, Menag Nasaruddin...
Survei, Menag Nasaruddin Umar Dinilai Terbaik
54 menit yang lalu
Kinerja 6 Bulan Pemerintahan,...
Kinerja 6 Bulan Pemerintahan, Sederet Kontroversi Menteri Jadi Catatan
1 jam yang lalu
Danjen Kopassus Tegaskan...
Danjen Kopassus Tegaskan Premanisme Harus Ditindak
2 jam yang lalu
Survei, Kinerja 6 Bulan...
Survei, Kinerja 6 Bulan Prabowo-Gibran Masih Cukup Tinggi
2 jam yang lalu
Infografis
Mahfud MD Jadi Cawapres...
Mahfud MD Jadi Cawapres Ganjar Pranowo
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved