Kumpulkan TKN, JK Minta Tim Kampanye Bersaing Secara Sehat

Selasa, 18 Desember 2018 - 00:08 WIB
Kumpulkan TKN, JK Minta Tim Kampanye Bersaing Secara Sehat
Kumpulkan TKN, JK Minta Tim Kampanye Bersaing Secara Sehat
A A A
JAKARTA - Ketua Dewan Pengarah Tim Kampanye Nasional (TKN) pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin, Jusuf Kalla (JK) mengatakan, pertemuannya dengan seluruh anggota TKN pasangan nomor urut 01 untuk mengevaluasi pelaksanaan kampanye yang telah berjalan.

Menurut JK, selain mengevaluasi yang sudah dilakukan juga dibahas rencana TKN Jokowi-Ma'ruf ke depan. "Kami optimistis bahwa setelah pengalaman, setelah melihat kampanye 2 bulan, optimistis bahwa keterpilihan atau suara dari pak Jokowi dan partai-partai yang ada terus positif, naik, ya, secara bertahap dengan baik," ujar JK di kediamannya Jalan Brawijaya, Jakarta Selatan, Senin (17/12/2018) malam.

JK mengatakan, dukungan kepala daerah dianggap sesuatu hal yang baik. Namun, JK mengakui masih ada sejumlah daerah yang perlu ditingkatkan saat kampanye. Wakil Presiden itu pun berpesan bahwa prinsip dalam berkampanye harus bersaing secara sehat yakni menyampaikan program yang akan dilakukan.

"Apa yang telah dilakukan harus sinkron secara keseluruhan dan terjadi koordinasi antara pusat dan daerah," ungkapnya.
(Baca juga: Kumpul di Kediaman JK, TKN Jokowi-Ma'ruf Evaluasi Kampanye )JK mamandang, pada dasarnya seluruh daerah dianggap sama harus menjadi fokus TKN Jokowi-ma'ruf, terlebih daerah dengan pemilih yang banyak seperti di Jawa Barat, Jawa Tengah dan Jawa Timur.

"Tapi yang terpenting di Sulsel sudah terjadi perbaikan, di Sumut, di Jambi, Riau, semua baik," kata JK yang menyebut khusus di Banten masih perlu ditingkatkan.
(pur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.7230 seconds (0.1#10.140)