One Way GT Kalikangkung-Cikatama Dilanjutkan hingga Senin Pukul 24.00 WIB

Senin, 15 April 2024 - 13:15 WIB
loading...
One Way GT Kalikangkung-Cikatama...
Sistem one way dari KM 414 Gerbang Tol (GT) Kalikangkung Jalan Tol Batang-Semarang hingga KM 70 GT Cikampek Utama (Cikatama) dilanjutkan hingga Senin (15/4/2024) pukul 24.00 WIB. FOTO/DOK.JASA MARGA
A A A
JAKARTA - Rekayasa lalu lintas dengan sistem one way dari KM 414 Gerbang Tol (GT) Kalikangkung Jalan Tol Batang-Semarang hingga KM 70 GT Cikampek Utama (Cikatama) dilanjutkan hingga Senin (15/4/2024) pukul 24.00 WIB. Kebijakan ini dilakukan karena volume lalu lintas kendaraan yang meningkat signifikan dari arah Timur (Trans Jawa) menuju arah Jakarta.

Berdasarkan pantauan visual CCTV dan laporan petugas kepolisian di lapangan, serta prediksi, peningkatan lalu lintas masih akan berlanjut hingga hari ini. "Saat ini one way diberlakukan dari KM 414 Gerbang Tol (GT) Kalikangkung Jalan Tol Batang-Semarang sampai KM 70 GT Cikampek Utama," tulis PT Jasa Marga Tbk dalam keterangan resminya, Senin (15/4/2024).

Tak hanya itu, kepolisian tengah memberlakukan one way lokal KM 428 Jatingaleh Jalan Tol Semarang Seksi ABC hingga KM 414 GT Kalikangkung.



Selain one way, sejumlah rekayasa lalu lintas di Jalan Tol Jakarta-Cikampek arah Jakarta yaitu contraflow dua lajur dari Km 70-Km 66, contraflow tiga lajur KM 66-KM 47, dan contraflow dua lajur KM 47-KM 36.

Perpanjangan rekayasa lalu lintas one way dijadwalkan oleh Kepolisian akan berakhir pada Senin pukul 24.00 WIB. Namun, waktu tiga jam sebelum jadwal pengakhiran tersebut masih terdapat peningkatan volume lalu lintas yang signifikan dari arah Timur ke Jakarta, maka dapat dimungkinkan terjadi penyesuaian kembali jadwal pengakhiran rekayasa lalu lintas one way.

"Untuk pengguna jalan yang melewati Jalan Tol Jakarta-Cikampek dari arah Jakarta menuju arah Timur (Trans Jawa) akan dialihkan keluar di GT Kalihurip KM 68 dan melanjutkan perjalanannya melalui jalan nasional Pantura. Sementara itu, untuk rute pengguna jalan dari arah Jakarta menuju Bandung melalui Jalan Tol Cipularang masih berlaku normal," kata Jasa Marga.

(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1322 seconds (0.1#10.140)