Jokowi Minta Politisi Tak Gunakan Cara Politik Sontoloyo

Rabu, 24 Oktober 2018 - 14:46 WIB
Jokowi Minta Politisi...
Jokowi Minta Politisi Tak Gunakan Cara Politik Sontoloyo
A A A
TANGERANG - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengajak para politisi untuk bersama-sama mendidik rakyat dengan politik adu program dan gagasan.

Jelang pelaksanaan pemilu 2019, Jokowi menyebut akan banyak oknum politisi menggunakan cara-cara tidak sehat dalam memenangkan hati rakyat. Jokowi menyebutnya sebagai politik sontoloyo.

"Jadi gini, menjelang Pemilu ini banyak cara yang tidak sehat digunakan oleh politisi. Segala jurus dipakai untuk mendapat simpati rakyat. Tapi yang nggak baik sering menyerang lawan-lawan politik dengan cara-cara tidak beradab, tidak beretika, tidak ada tata kramanya, yang nggak sehat seperti itu," kata Jokowi di ICE BSD, Tangerang, Banten, Rabu (24/10/2018).

Jokowi mengatakan, saat ini bukan zamannya kampanye dengan memecah belah dan mengkampanyekan kebencian. Jokowi mengajak para politisi untuk berkampanye dengan adu gagasan dan prestasi.

"Zamannya sekarang politik adu program, kontestasi program, kontestasi adu gagasan, adu ide, adu prestasi," ucap Jokowi.

"Kalau masih pakai cara-cara lama seperti itu masih politik kebencian, politik adu domba, pecah belah, itu namanya politik sontoloyo," imbuh Jokowi.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1123 seconds (0.1#10.140)