Gaungkan Menang Total, Ganjar: Saya Yakin TNI-Polri, ASN dan Penyelenggara Pemilu Netral

Kamis, 08 Februari 2024 - 18:49 WIB
loading...
Gaungkan Menang Total,...
Capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo yakin aparat TNI, Polri, aparatur sipil negara (ASN), hingga penyelenggara pemilu akan bersikap netral pada Pemilu 2024. Foto/Aldhi Chandra Setiawan
A A A
JAKARTA - Capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo yakin aparat TNI, Polri, aparatur sipil negara (ASN), hingga penyelenggara pemilu akan bersikap netral pada Pemilu 2024. Ia pun terus menggaungkan slogan ‘Metal’ (Menang Total).

Keyakinan itu disampaikan Ganjar dalam orasinya di Hajatan Rakyat Banyuwangi, di Lapangan ruang terbuka hijau (RTH) Maron, Banyuwangi, Jawa Timur, Kamis (8/2/2024). Dia juga berpesan kepada para pendukungnya agar terus terjun langsung hingga akar rumput untuk mendengarkan aspirasi masyarakat.

"Saya berpesan pada 3 hal saja, saya berpesan pada 3 hal sesuai nomornya Ganjar-Mahfud. Dekati masyarakat, dengarkan suara mereka, ajak mereka memilih agar kita bisa metal, menang total," kata Ganjar.

"Dan saya juga yakin seyakin-yakinnya TNI, Polri, ASN dan penyelenggara pemilu pasti semuanya akan bisa netral," sambung Ganjar.

Mantan Gubernur Jawa Tengah itu meminta para pendukung dan simpatisan paslon nomor urut 3 untuk bersama-sama menyatukan hati dan mengawal proses pemilu 2024. "Maka bapak ibu, di Banyuwangi ini kita akan berjanji, di Banyuwangi ini, kita akan menyatukan hati, dan di Banyuwangi ini kita akan memenangkan Pemilu 2024 nanti, siap?” tanya Ganjar.

Ganjar pun kemudian mengajak para pendukung dan simpatisannya untuk mengangkat tangan seraya menunjukkan salam metal (menang total). "Yang sudah siap memenangkan di 14 Februari angkat salam metalnya, angkat salam metal tinggi-tinggi. Angkat salam metal tinggi," ujar Ganjar yang disambut riuh puluhan ribu massa yang hadir.
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1013 seconds (0.1#10.140)