Atikoh Sebut Ganjar-Mahfud Paslon yang Sadar Ibu-ibu Punya Peran Penting

Kamis, 25 Januari 2024 - 15:14 WIB
loading...
Atikoh Sebut Ganjar-Mahfud Paslon yang Sadar Ibu-ibu Punya Peran Penting
Atikoh Ganjar saat ketika bersilaturahmi dengan para ibu-ibu dari beberapa desa, di Lumajang, Jawa Timur, Kamis (25/1/2024). Foto/MPI/Atikah Umiyani
A A A
LUMAJANG - Istri capres nomor urut 03 yang didukung Partai Perindo Ganjar Pranowo, Siti Atikoh Supriyanti mengungkapkan bahwa Ganjar-Mahfud MD menyadari bahwa ibu-ibu merupakan tiang negara. Sebab menurut Atikoh Ganjar , di tangan ibu-ibu masa depan bangsa dan negara bisa terwujud dan terbentuk dengan baik.

Demikian diungkapkannya ketika bersilaturahmi dengan para ibu-ibu dari beberapa desa bersama Anggota Fraksi PDIP DPRD Jawa Timur Agus Wicaksono, di Lumajang, Jawa Timur, Kamis (25/1/2024).

"Saya ingin menekankan di sini kenapa sih yang diundang itu ibu-ibu, ini bukan hanya yang datang juga ibu-ibu ya. Tetapi Ganjar-Mahfud itu menyadari semua bahwa ibu-ibu ini adalah tiang negara," ujarnya.

"Cita- bangsa dan negara itu bisa tercapai kalau ibu-ibunya bergerak semua. Bergandengan tangan untuk bisa memilih pemimpin yang amanah," lanjutnya.



Oleh karena itu, Ibunda Muhammad Zinedine Alam Ganjar itu berterima kasih atas sambutan meriah yang diberikan terhadapnya.

"Dari wajahnya itu soalnya terlihat ibu-ibu ini pasti penggerak yang luar biasa di tingkatan masing-masing. Ada yang aktif di desa iya tidak? Ini pasti ada kader-kader PKK, kader Posyandu dari Muslimat ya yang muda-muda fattayat," tuturnya.

Atikoh juga menilai, ibu-ibu yang hadir selalu berusaha memberdayakan diri, mengaktualisasikan diri dan bermanfaat untuk masyarakat. Sebab menurutnya sebaik-baiknya manusia adalah yang bermanfaat bagi orang lain.

"Terima kasih untuk peran serta ibu-ibu semua, dari sisi pemberdayaan masyarakat maupun dari sisi mencoba untuk bagaimana bisa berperan untuk sosial kemasyarakatan. Jadi dengan seperti itu manfaatnya bukan hanya untuk orang lain ya Bu, diri sendiri juga senang karena bisa bermanfaat," pungkasnya.
(maf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1586 seconds (0.1#10.140)