Momen TKN Prabowo-Gibran Hampiri Moderator saat Jeda Iklan di Debat Capres

Senin, 08 Januari 2024 - 00:00 WIB
loading...
Momen TKN Prabowo-Gibran...
Sejumlah Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran terpantau turut menghampiri moderator dalam Debat Ketiga Pilpres 2024 yang digelar di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (7/1/2024) malam. Foto/Achmad Al Fiqri
A A A
JAKARTA - Sejumlah Tim Kampanye Nasional ( TKN ) Prabowo-Gibran terpantau turut menghampiri moderator dalam Debat Ketiga Pilpres 2024 yang digelar di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (7/1/2024) malam. Momen itu terjadi usai segmen 2.

Adapun pengurus TKN Prabowo-Gibran yang hampiri moderator ialah Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie, dan Politikus PSI Isyana Bagoes Oka.

Adapun Grace Natalie menjabat sebagai Wakil Ketua TKN Prabowo-Gibran. Sementara Isyana Bagoes Oka menjabat sebagai juru bicara TKN Prabowo-Gibran.



Mereka tampak berlari kecil dari tribun yang telah disediakan ke arah moderator. Setelah itu, mereka tampak berbincang kecil dengan salah satu moderator.

Dalam akun X @grace_nat, Grace mengklarifikasi tindakannya yang menghampiri moderator saat jeda debat. Ia mengaku bertanya tindakan para pendukung yang mengangkat tangan saat para kandidat paparkan materi kepada moderator.

"Pendukung salah satu paslon yang pakai jaket hijau syal merah putih mengacungkan tangan mereka tinggi2 berkali kali di saat ada paslon yg menjwb. Apakah ini dibolehkan, mengingat konsentransi para paslon bisa terganggu? Hal inilah yg sy & Isyana tanyakan ke moderator saat jeda iklan," terang Grace.
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2283 seconds (0.1#10.140)