Hadiri Regional Convention FGBMFI di Kalbar, HT: Kita Harus Selalu Berbuat Baik

Minggu, 10 Desember 2023 - 05:16 WIB
loading...
Hadiri Regional Convention FGBMFI di Kalbar, HT: Kita Harus Selalu Berbuat Baik
Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo (HT) bersama sang istri, Liliana Tanoesoedibjo menghadiri acara Regional Convention Full Gospel Business Men Fellowship International (FGBMFI) Kalimantan. Foto/MPI
A A A
JAKARTA - Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo ( HT ) bersama sang istri, Liliana Tanoesoedibjo menghadiri acara Regional Convention Full Gospel Business Men Fellowship International (FGBMFI) Kalimantan di Restoran Gajah Mada, Pontianak, Kalimantan Barat (Kalbar), Sabtu (9/12/2033). HT dan Liliana disambut hangat oleh Presiden Nasional FGBMFI Indonesia Dalie Susanto dan Presiden Regional FGBMFI Kalimantan Barat Antonius Prawito.

Dalam sela-sela kegiatan tersebut, HT mengatakan, jika seseorang ingin melakukan pelayanan pada sesama manusia, tentu perbuatannya harus bisa memberikan dampak positif kepada sesamanya pula. "Intinya kita kalau betul-betul mau melayani ya, apa yang kita lakukan itu harus bisa membuat dampak, dampak positif ya kepada lainnya, pada masyarakat, pada bangsa, bisa dalam berbagai bentuk," ujar HT.

HT menyinggung tentang langkah Dalie Susanto dan Antonius yang telah membuat FGBMFI menjadi besar seperti saat ini. Hal itu juga termasuk dalam pelayanan untuk sesama manusia dan merupakan hal luar biasa.





"Ini luar biasa Pak Dalie, saya lihat betul-betul memimpin, mengembangkan, bisa besar sekali di seluruh Indonesia, saya lihat atmosfernya kelihatan. Jadi ini pelayanan luar biasa dari Pak Dalie Susanto, Pak Antonius juga yang merupakan presiden (FGBMFI) dari Kalimantan Barat ya," tuturnya.

Dia mengungkapkan, sejatinya sebagai manusia dan umat Tuhan, seseorang harus bisa selalu berbuat baik dan positif serta saling melayani kepada sesama. Perbuatan baik dalam melayani sesama itu bisa dilakukan dalam berbagai bentuk, salah satunya melalui FGBMFI.

"Intinya begini, kita sebagai umat manusia, umat Tuhan, kita harus selalu bisa berbuat yang baik, positif, pelayanan itu bisa dalam bentuk pelayanan seperti ini, melalui Full Gospel, bisa kita sebagai entrepreneur, punya karyawan, menghidupi orang lain, kita membayar pajak, bahkan di politik," imbuhnya.

HT menambahkan sama halnya dengan dirinya yang turut terlibat dalam dunia politik. Kiprahnya dalam dunia politik sejatinya untuk melayani. Sebab, melalui politik dia bisa turut andil dalam membangun Indonesia menuju Indonesia yang dicita-citakan, Indonesia damai dan maju serta rakyatnya menjadi sejahtera.

"Kalau saya terus terang di politik adalah untuk melayani, bagaimana melalui politik saya bisa ikut ambil bagian penting dalam membangun Indonesia yang kita cita-citakan, khususnya Indonesia yang betul-betul bersatu, Indonesia yang damai, dan Indonesia yang maju, dan rakyatnya sejahtera," pungkasnya.
(rca)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1803 seconds (0.1#10.140)