Mahfud MD: Selelah Apa pun Jasmani dan Rohani, jika Bertemu Gus Mus Menjadi Ringan dan Segar

Selasa, 14 November 2023 - 10:39 WIB
loading...
Mahfud MD: Selelah Apa...
Mahfud MD yang merupakan Calon Wakil Presiden (Cawapres) dari Ganjar Pranowo, sowan ke kediaman Kiai Haji Ahmad Mustofa Bisri atau yang akrab disapa Gus Mus, Senin (13/11/2023). Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Mahfud MD yang merupakan Calon Wakil Presiden (Cawapres) dari Ganjar Pranowo, sowan ke kediaman Kiai Haji Ahmad Mustofa Bisri atau yang akrab disapa Gus Mus, Senin (13/11/2023). Sementara, Ganjar Pranowo diketahui sudah sowan Gus Mus pada siang harinya.

Cawapres yang juga merupakan mantan Ketua Mahkamah Konstitusi tersebut tiba menjelang Isya. Mahfud bersama dengan rombongannya menempuh jalur darat menggunakan mobil Toyota Alphard.

Mahfud ditemui Gus Mus di ruang tamu utama kediamannya, yang berada di Jalan KH. Bisri Mustofa, Nomor 4, Kelurahan Leteh, Kabupaten Rembang, yang masih satu kompleks dengan Pondok Pesantren (Ponpes) Raudlatut Thalibin.

Sama seperti saat Ganjar datang, Mahfud juga disuguhkan aneka buah-buahan jeruk dan juga pisang rebus. Mahfud pun menanyakan kabar Gus Mus, "Sehat kan Gus Mus?" tanya Mahfud ketika dipersilakan masuk oleh tuan rumah. "Sehat kok, ya sehatnya orang tua," jawab Gus Mus, dengan bercanda.



Mahfud pun mengaku semua beban yang dirasakan dirinya menjadi ringan dan segar setelah menemui Gus Mus. Momen kunjungan itu kemudian dibagikan oleh Mahfud melalui Instagram pribadinya. Mahfud juga mengatakan, Gus Mus selalu berbicara dengan lembut dan menyenangkan.

"Selelah apa pun jasmani dan rohani, jika bertemu Gus Mus, semua menjadi ringan dan segar. Gus Mus selalu lembut, menyenangkan, tetap dengan humor yang hangat," tulis Mahfud dalam unggahannya tersebut.

Mahfud juga turut menuliskan, makanan yang disuguhkan oleh Gus Mus selalu sangatlah istimewa. Mahfud menyebut ada suguhan tempe goreng dengan aroma yang khas serta sambal terong dan ada juga cumi kuah hitam yang lezat.

"Senin malam ini saya bersilaturrahim ke kediaman Gus Mus di Ponpes Raudhatut Tholibin, Leteh, Rembang. Suguhan makan malam di rumah Gus Mus selalu istimewa, ada tempe kedelai yang khas aromanya, sambel terong, cumi kuah hitam. Lezat sekali," ujar Mahfud MD.

Mahfud MD pun juga mengaku rutin bersilaturahmi dengan Gus Mus sejak masa kepemimpinan Presiden ke-4 Republik Indonesia Abdurrahman Wahid atau yang dikenal akrab dengan sebutan Gus Dur. Mahfud menyebut silaturahminya itu untuk menyegarkan suasana batin dan pikiran.

"Sejak zaman Gus Dur menjadi Presiden, saya rutin bersilaturrahim dengan Gus Mus untuk menyegarkan suasana batin dan menjernihkan pikiran, serta dengan menu makan yang selalu merangsang selera. Gus Mus membaca doa, saya mengamininya," tutup Mahfud MD pada unggahannya di Instagram.
(zik)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Mahfud MD Ungkap Rakyat...
Mahfud MD Ungkap Rakyat Dukung Kejagung Bongkar Mafia Peradilan
Ini Kata 6 Tokoh atas...
Ini Kata 6 Tokoh atas Polemik Ijazah Jokowi
Mahfud MD Apresiasi...
Mahfud MD Apresiasi Peran Presiden Prabowo Dalam Pemberantasan Korupsi
Kasus Pagar Laut Tangerang...
Kasus Pagar Laut Tangerang Tak Jelas, Mahfud MD Dorong Kejagung Ambil Alih dari Polisi
Mahfud MD Soroti Kasus...
Mahfud MD Soroti Kasus Suap Hakim soal Vonis Korporasi CPO: Gila Ini Sangat Berbahaya, Sangat Jorok!
Respons Mahfud MD soal...
Respons Mahfud MD soal Isu Ijazah Palsu Jokowi, Jadi Presidennya Tetap Sah
Mahfud MD Nilai Revisi...
Mahfud MD Nilai Revisi UU TNI Tak Kembalikan Dwifungsi ABRI, Lebih Proporsional
Humor Oplosan Pertalite...
Humor Oplosan Pertalite Jadi Pertamax, Mahfud MD Bagikan Doa Masuk Pom Bensin
Mahfud MD: Sukatani...
Mahfud MD: Sukatani Tak Perlu Minta Maaf dan Tarik Lagu Bayar Bayar Bayar
Rekomendasi
Jadwal Pencairan Gaji...
Jadwal Pencairan Gaji ke-13 PNS dan Pensiunan 2025, Ini Nominalnya
Rusak Pospol Lantas...
Rusak Pospol Lantas Ampera Palembang, Pengendara Motor Ditangkap
Daftar Tanggal Merah...
Daftar Tanggal Merah di Bulan Mei 2025: Libur Nasional, Cuti Bersama, dan Long Weekend
Berita Terkini
Pesawat Tempur F-16...
Pesawat Tempur F-16 Lumpuhkan Pesawat Asing di Langit Jakarta
24 menit yang lalu
Hakim dan Pengacara...
Hakim dan Pengacara Kasus Suap CPO Rp60 Miliar Layak Dihukum Berat
26 menit yang lalu
5 Kapolda Lulusan Akpol...
5 Kapolda Lulusan Akpol 1990 Teman Satu Angkatan Irwasum Polri Komjen Dedi Prasetyo
26 menit yang lalu
Marak Kasus Pelecehan...
Marak Kasus Pelecehan Seksual Dokter PPDS, IDI Sebut Rumah Sakit Harus Tanggung Jawab
28 menit yang lalu
Umat Katolik Datangi...
Umat Katolik Datangi Kedubes Vatikan, Berdoa di Depan Lukisan Paus Fransiskus
1 jam yang lalu
Wamen Angga Raka dan...
Wamen Angga Raka dan Juri Ardiantoro Diusulkan Jadi Jubir Presiden
1 jam yang lalu
Infografis
Mahfud MD: Perilaku...
Mahfud MD: Perilaku Hedon dan Flexing Kaesang-Erina Harus Diselidiki
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved