Ratusan Bikers Siap Keliling Sosialisasikan Program-program Ganjar-Mahfud

Minggu, 12 November 2023 - 15:12 WIB
loading...
Ratusan Bikers Siap...
Ratusan orang yang tergabung dalam komunitas Bikers Gan menyatakan dukungan kepada pasangan Ganjar Pranowo - Mahfud MD. Foto/Danandaya Arya Putra
A A A
JAKARTA - Ratusan orang yang tergabung dalam komunitas Bikers Gan menyatakan dukungan kepada pasangan Ganjar Pranowo - Mahfud MD . Mereka siap keliling menemui masyarakat untuk menyosialisasikan program-program unggul Ganjar-Mahfud.

Sebelum mendeklarasikan dukungan, mereka melakukan aksi konvoi dari markas Konco Rambut Putih (Krapu) di Tebet, Jakarta Selatan menuju Rumah Aspirasi Relawan Ganjar, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (12/11/2023). Diketahui, beberapa organisasi relawan Ganjar menginisiasi terciptanya komunitas Bikers Gan.

Adapun inisiator komunitas tersebut, yakni Ganjar Untuk Rakyat (Guntur) dengan Ketua Umumnya Teguh Eko, Ketua Umum (Ketum) Konco Rambut Putih (Krapu) Danang Girindrawardana, Ketum Ganjaran Kita Didy Budiono, Ketum Senang Motoran Ganjar (Semoga) Deddy Supriadi, dan Ketua Umum Rencang Ganjar Berjaya (RGB) Unggul Kurniawan.





Ketum Guntur Teguh Eko menyebut menjelang masa kampanye dukungan terhadap Ganjar-Mahfud terus mengalir. Eko menegaskan ratusan orang ikut berpartisipasi dalam acara itu, dan tentunya siap memenangkan Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024.

"Pak Ganjar ini cocok dengan gaya anak muda, yaitu aktif atau sat set dan suka motoran atau bikers. Oleh karena itu kami merasa sehati dan kompak memberikan dukungan dan semoga menjadi Presiden 2024," ucap Eko di Rumah Aspirasi Relawan Ganjar.

"Lebih dari 400 motor yang ikut keliling Jakarta, dimulai dari Tebet dan berakhir di Rumah Aspirasi," sambungnya.

Ia mengatakan, momentum ini merupakan salah satu bentuk kerja organisasi relawan dalam memenangkan Ganjar-Mahfud pada Pilpres 2024. Pihaknya juga akan terus melakukan sosialisasi program-program unggul Ganjar-Mahfud kepada komunitas lain.

"Momen kali ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan kami dalam menyosialisasikan program kerja atau visi dari Pak Ganjar dan Pak Mahfud agar semakin dikenal di seluruh kalangan, terutama generasi muda. Sehingga, ada rasa kecintaan, kedekatan, dan selanjutnya memberikan dukungan," ucapnya.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Ganjar-Mahfud Kalah...
Ganjar-Mahfud Kalah Pilpres 2024, Megawati: Ini Rekayasa dari Mana Pelajarannya?
Setara Institute Nilai...
Setara Institute Nilai Kualitas Demokrasi Pilpres dan Pilkada 2024 Rendah
Habib Rizieq Bicara...
Habib Rizieq Bicara Hasil Pilpres dan Pilkada 2024, Ini Katanya
Momen Akrab Anies dan...
Momen Akrab Anies dan Ganjar Bertemu, Netizen: Menyala Pak!
PDIP Anggap Janggal...
PDIP Anggap Janggal Hakim PTUN Tak Menerima Gugatan Pencalonan Gibran: Kita Menang Dismissal
Ini Pertimbangan Hakim...
Ini Pertimbangan Hakim PTUN Tak Terima Gugatan PDIP soal Pencalonan Gibran
Tingkat Kesukaan Masyarakat...
Tingkat Kesukaan Masyarakat pada Prabowo Subianto Capai 90%
Hakim PTUN Jakarta Sakit,...
Hakim PTUN Jakarta Sakit, Putusan Gugatan PDIP Soal Penetapan Cawapres Gibran Ditunda
PTUN Bacakan Putusan...
PTUN Bacakan Putusan Gugatan PDIP atas Hasil Pilpres 2024 pada 10 Oktober
Rekomendasi
PB PGRI Desak Tunjangan...
PB PGRI Desak Tunjangan Profesi Guru Dipertahankan di RUU Sisdiknas
Sinopsis Film Mangku...
Sinopsis Film Mangku Pocong, Ketika Pocong, Pesugihan, dan Keluarga Jadi Teror Tak Terlupakan
Mobil Polisi di Depok...
Mobil Polisi di Depok Dibakar Massa, Terungkap Otak Pelakunya Ketua Ormas
Berita Terkini
3 Kapolda Metro Jaya...
3 Kapolda Metro Jaya Lulusan Akpol 1970-an dengan Masa Jabatan 2 Tahun, Nomor 1 Teman Seangkatan Kapolri
11 menit yang lalu
TNI Lahir dari Rahim...
TNI Lahir dari Rahim Rakyat, Jadikan Pilar Persatuan dan Pembangunan Bangsa
4 jam yang lalu
Waketum PSI: Menghormati...
Waketum PSI: Menghormati Presiden Sebelumnya adalah Tradisi Demokrasi
4 jam yang lalu
Menurunkan Prevalensi...
Menurunkan Prevalensi Stunting
4 jam yang lalu
Silaturahmi Itu Perintah...
Silaturahmi Itu Perintah Agama, Jubir PSI: Kok Malah Dicurigai?
5 jam yang lalu
Ridwan Kamil Ternyata...
Ridwan Kamil Ternyata Telah Laporkan Lisa Mariana ke Mabes Polri pada 11 April 2025
6 jam yang lalu
Infografis
Inggris-Prancis Siap...
Inggris-Prancis Siap Pimpin Koalisi Tentara ke Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved