Pimpin Upacara di Kantor Kemensos, Khofifah Kenakan Busana Madura

Kamis, 17 Agustus 2017 - 10:45 WIB
Pimpin Upacara di Kantor Kemensos, Khofifah Kenakan Busana Madura
Pimpin Upacara di Kantor Kemensos, Khofifah Kenakan Busana Madura
A A A
JAKARTA - Upacara Hari Kemerdekaan Republik Indonesia di halaman Kementrian Sosial (Kemensos), Jalan Salemba Raya, Kenari, Senen, Jakarta, Kamis (17/8/2017) berlangsung khidmat.

Dalam upacara tersebut, para pegawai Kemensos terlihat mengenakan baju budayanya masing-masing, dari setiap suku dan daerah di Indonesia.

Upacara dipimpin langsung oleh Menteri Sosial Khofifah Indar Parawangsa yang juga mengenakan baju adat daerah.

Khofifah mengenakan kerudung merah, dan baju adat Jawa Timur, tepatnya baju adat Madura, Sumenep.

"Ini pakaian Madura, Sumenep. Karena di Istana diminta untuk pakaian daerah masing-masing," kata Khofifah usai ā€ˇpelepasan Road Tour - Untukmu Pahlawan Kami Hadir', di Jakarta, Rabu (17/8/2017).
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5030 seconds (0.1#10.140)