Cawapres Ganjar Sudah Dibahas Sejak 18 Maret, Hasto: Namanya Siap Diputuskan

Sabtu, 14 Oktober 2023 - 17:24 WIB
loading...
Cawapres Ganjar Sudah...
Nama cawapres yang akan mendampingi Ganjar Pranowo segera diumumkan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Foto: Dok MPI
A A A
JAKARTA - Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto memastikan nama calon wakil presiden (cawapres) yang akan mendampingi Ganjar Pranowo segera diumumkan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

"Ya namanya sudah siap diputuskan. Keputusan menunggu momentum tepat, mohon bersabar. Kalau nama-nama nanti Ibu Mega yang memutuskan dari nama-nama yang beredar," ujar Hasto di sela-sela Rapat Koordinasi (Rakor) Pemenangan Pileg dan Pilpres Pemilu 2024 Caleg DPR dan Kepala Daerah serta Wakil Kepala Daerah Se-Jawa Timur di Vasa Hotel Surabaya, Sabtu (14/10/2023).

"Apakah nama-nama yang selama ini sudah sering disebutkan atau akan muncul nama baru sebagai suatu upaya membangun konsolidasi politik mengingat tantangan bangsa tidak mudah," tambahnya.



Tantangan yang dimaksud datang dari berbagai aspek di antaranya geopolitik, pangan, krisis energi, hingga ketegangan di Timur Tengah yang menyebabkan harga minyak tinggi serta kepemimpinan yang saling melengkapi dengan Ganjar.

Menurut Hasto, hal tersebut bisa berdampak pada rekonfigurasi dari partai-partai politik menjelang masa-masa pendaftaran.

"Terpenting bagi kami diajarkan PDIP, politik itu setia kepada sumbernya yaitu rakyat. Selama memimpin menyatu dengan rakyat, maka akan ada kekuatan yang maha dahsyat dan itu ada di Pak Ganjar Pranowo. Wakilnya nanti akan diumumkan Ibu Mega," ungkapnya.

PDIP bersama partai koalisi yakni PPP, Partai Perindo, Hanura, dan Tim Pemenangan Nasional (TPN) tengah menyiapkan elemen kejutan saat mengumumkan cawapres Ganjar.

Ciri-ciri pendamping Ganjar, yakni memiliki kepemimpinan, moralitas kepemimpinan, rekam jejak yang baik, pemimpin yang tidak berjarak dengan rakyat, dan berprestasi.

Nama-nama cawapres Ganjar sudah dibahas sejak 18 Maret 2023. Saat itu, Megawati bertemu Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Merdeka dengan didampingi Sekretaris Kabinet Pramono Anung.

"Sudah dibahas. Saya bersama Mas Pramono Anung jadi saksinya pada 18 Maret. Ada dari Jawa Barat misalnya Pak Ridwan Kamil, ada Pak Sandiaga Uno, ada Prof Mahfud MD dari Jawa Timur, ada Mbak Khofifah, ada Pak Basuki Menteri PUPR, kemudian ada Pak Erick Thohir, Pak Andika Perkasa, ada Pak Tuan Guru Bajang, ini kan nama-nama yang disuarakan oleh rakyat," ujar Hasto.

Nama-nama tersebut dicermati secara dinamis, dilihat kesesuaian, komitmen, dan melihat problematika mendasar bagi bangsa dan negara. Dari situ nama-nama yang beredar dikerucutkan.

"Karena Ibu Mega sudah mendapat masukkan dari Presiden dan menerima masukan dari para ketua umum partai, sehingga dari situ sudah dikerucutkan. Tinggal nanti diumumkan," ucapnya.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Sekjen Gerindra Sebut...
Sekjen Gerindra Sebut Didit Anak Prabowo Nikmati Suasana Lebaran di Kediaman Megawati
Didit Hadiri Halalbihalal...
Didit Hadiri Halalbihalal Megawati, PDIP: Silaturahmi dengan Prabowo Tinggal Tunggu Waktu
Puncak HUT ke-25, BMI...
Puncak HUT ke-25, BMI Terus Bergerak Gelorakan Ajaran Bung Karno
Ronny Talapessy Merasa...
Ronny Talapessy Merasa Janggal Penyidik KPK Mau Periksa Febri Diansyah di Kasus Harun Masiku
Tak Sampai 10 Menit...
Tak Sampai 10 Menit Febri Diansyah di KPK, Ternyata Penyidiknya Sudah Cuti
Mengenakan Batik Indigo,...
Mengenakan Batik Indigo, Febri Diansyah Tiba di KPK
Jaksa KPK Jawab Tudingan...
Jaksa KPK Jawab Tudingan Ada Unsur Politik di Kasus Hasto Kristiyanto
Febri Diansyah Akui...
Febri Diansyah Akui Dipanggil KPK Hari Ini: Saya Bisa Hadir setelah Sidang Pak Hasto
Ramai-ramai Advokat...
Ramai-ramai Advokat Desak KPK Hentikan Dugaan Intimidasi ke Febri Diansyah
Rekomendasi
Bagi-bagi Takjil dan...
Bagi-bagi Takjil dan Layanan Kesehatan, BNI Hadir di Posko Mudik Malang
Tol Jakarta-Cikampek...
Tol Jakarta-Cikampek dan Tol MBZ Macet Parah pada Hari Pertama Lebaran
Canelo vs Crawford:...
Canelo vs Crawford: Usia dan Berat Badan Hancurkan Mimpi Kelas Menengah Super Bud?
Berita Terkini
PHK Massal dan Perlindungan...
PHK Massal dan Perlindungan Pekerja
4 jam yang lalu
Profil Mayjen TNI R...
Profil Mayjen TNI R Sidharta Wisnu Graha, Stafsus KSAD yang Dimutasi Jelang Lebaran 2025
5 jam yang lalu
Pratikno Silaturahmi...
Pratikno Silaturahmi Lebaran ke Jokowi: Tadi Cerita tentang Cucu-cucu
6 jam yang lalu
Kasih Palestina Salurkan...
Kasih Palestina Salurkan Bantuan Ramadan kepada 18.240 Warga Gaza dan Indonesia
6 jam yang lalu
Prabowo Unggah Momen...
Prabowo Unggah Momen Lebaran Bersama Titiek Soeharto dan Didit Hediprasetyo
8 jam yang lalu
Momen Open House Prabowo...
Momen Open House Prabowo bersama Pejabat di Istana Merdeka
9 jam yang lalu
Infografis
Mahfud MD Jadi Cawapres...
Mahfud MD Jadi Cawapres Ganjar Pranowo
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved