Bung Karno Bawa Semangat Kemerdekaan Indonesia untuk Persatuan Dunia

Sabtu, 30 September 2023 - 15:31 WIB
loading...
A A A
Hasto mengatakan Bung Karno bersama seluruh elemen bangsa yang baru memerdekakan Indonesia tampil di mata dunia dengan gagah berani.

"Bayangkan, belum lama kita merdeka, kita berani mengatakan empat negara hak veto Amerika Serikat, Soviet, Inggris, dan Prancis yang memegang hak veto dan kemudian tidak bisa menentukan nasib dunia dan kami umat manusia khususnya bangsa Asia-Afrika yang begitu menderita karena imperialisme kemudian dihadapkan perang baru, perang nuklir yang mahadasyat dengan percobaan percobaan termo nuklir di sekitar kami," katanya.

Menurut dosen Universitas Pertahanan (Unhan) ini, gagasan itu merupakan bentuk kontemplasi bahwa peradaban dunia menghadapi ancaman terus menerus. Hasto mengatakan PBB seharusnya direformasi dan memastikan penghormatan terhadap kedaulatan bangsa karena setiap bangsa setara dan berdaulat.

"Bagi Soekarno, dunia akan damai ketika dunia bebas dari imperialisme dan kolonialisme, bebas dari penjajahan termasuk kolonialisme data kemudian penjajahan dengan instrumen teknologi keuangan. Karena itu suatu penjajahan baru dan kemerdekaan Indonesia ditunjukan untuk membebaskan umat manusia dari berbagai bentuk penjajahan itu," kata Hasto.
(abd)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1877 seconds (0.1#10.140)