Belasungkawa dan Doa Para Tokoh untuk Hasyim Muzadi

Kamis, 16 Maret 2017 - 08:55 WIB
Belasungkawa dan Doa Para Tokoh untuk Hasyim Muzadi
Belasungkawa dan Doa Para Tokoh untuk Hasyim Muzadi
A A A
JAKARTA - Ucapan belasungkawa dan doa mengalir dari para tokoh dan pejabat atas meninggalnya anggota Dewan Pertimbangan Presiden, KH. Hasyim Muzadi. Ucapan itu disampaikan melalui media sosial.

Para tokoh yang mengucapkan belasungkawa sekaligus doa di antaranya Wakil Ketua DPR Fadli Zon, mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD, dan Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin.

Ucapan belasungkawa dan doa juga datang dari pimpin Pondok Pesantren Raudlatuh Tholibin KH. Ahmad Mustofa Bisri atau biasa disapa Gus Mus dan Ketua Dewan Pertimbangan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Muhammad Sirajuddin Syamsuddin atau dikenal Din Syamsuddin. Ucapan belasungkawa juga datang dari Ketua Dewan Pembina Partai Golkar Aburizal Bakrie.

"Kewafatan KH Hasyim Muzadi adalah kehilangan bagi bangsa Indonesia dan Dunia Islam. Semoga amal ibadah almarhum diterima Allah SWT," ucap Din Syamsuddin melalui akun Twitter @OpiniDin, Kamis (16/3/2017).

Sementara Ketua Dewan Pembina Partai Golkar. Aburizal Bakrie menyatakan Hasyim Muzadi sangat besar jasanya bagi Indonesia. Selam ini, kata dia Hasyim Muzadi menjadi panutan umat. (Baca: Menteri Lukman Hakim Panjatkan Doa untuk Hasyim Muzadi)

"Inalillahi wa inailaihi rojiun.Turut berduka cita sedalam-dalamnya atas berpulangnya KH Hasyim Muzadi. Indonesia kehilangan tokoh/ulama besarnya," ucap pria yang biasa disapa Ical ini melalui akun Twitter @aburizalbakrie.
(kur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6291 seconds (0.1#10.140)
pixels