Ketua KY Ungkap Kusutnya Mafia PKPU di Depan Pimpinan KPK

Kamis, 24 Agustus 2023 - 13:32 WIB
loading...
Ketua KY Ungkap Kusutnya...
Ketua Komisi Yudisial (KY) Amzulian Rifai mengungkapkan adanya dugaan mafia Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang (PKPU). Foto/Arie Dwi Satrio
A A A
JAKARTA - Ketua Komisi Yudisial ( KY ) Amzulian Rifai mengungkapkan adanya dugaan mafia Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang (PKPU). Dia mendapat banyak laporan dari masyarakat berkaitan dengan kusutnya mafia PKPU.

"Saya tidak menggurui di dalam soal isu-isu yang terjadi di peradilan. Tapi saya mengingatkan yang terakhir, soal PKPU. Bagaimana kasus-kasus sekarang Pak, atas nama PKPU, ternyata ada mafia di situ," kata Amzulian Rifai di depan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri saat memberikan sambutan dalam acara penandatanganan nota kesepamahaman di Kantor KY, Jalan Kramat Raya, Jakarta Pusat, Kamis (24/8/2023).

Rifai mengakui bukan orang yang berkecimpung di bidang hukum bisnis. Namun, ia menjelaskan bahwa sedikit banyak mengetahui soal PKPU.



Dirinya melihat banyak putusan PKPU yang janggal. Oleh karenanya, ia berharap KPK untuk mendalami.

"Silakan KPK dalami, banyak putusan-putusan yang aneh, mungkin kalau KPK mau dalami, mulai dari siapa yang mengusulkan PKPU," ujarnya.

Rifai menerangkan bahwa banyak mendapat laporan dari masyarakat soal mafia PKPU mulai dari saat menjabat sebagai Ketua Ombudsman RI hingga KY. "Jadi baik saya sebagai Ketua Ombudsman dulu, maupun sekarang, beberapa orang menemui saya, menceritakan kusutnya mafia PKPU itu," jelasnya.

Menurutnya, KY tidak mampu untuk menjangkau laporan terkait adanya dugaan mafia PKPU. Namun, ia merasa sedih karena banyak masyarakat yang kesulitan mencari keadilan karena adanya mafia PKPU.

"Saya tidak mampu menjangkaunya bagaimana orang kemana lagi mencari keadilan, harta bendanya, misalnya nih contoh, dia punya utang hanya misalnya Rp1 miliar, tapi dia kehilangan aset-asetnya sampai ratusan miliar, dengan alasan PKPU, Anda tidak punya kewenangan lagi," ucapnya.

Atas dasar itu, Rifai meminta agar KPK mengusut dugaan mafia PKPU tersebut. Sebab, menurutnya, itu bisa jadi ladang baru bagi KPK. "Ini menurut saya ladang baru bagi KPK untuk mendalami dan kita siap kerja sama untuk isu seperti ini," pungkasnya.
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
KPK Kembali Lakukan...
KPK Kembali Lakukan Penggeledahan di Bandung Terkait Kasus Bank BJB
KPK Sebut Kerugian Negara...
KPK Sebut Kerugian Negara dalam Kasus Korupsi Bank BJB Capai Ratusan Miliar Rupiah
KPK Sebut Kasus Korupsi...
KPK Sebut Kasus Korupsi Bank BJB Terkait Pengadaan Iklan
KPK Tetapkan 5 Tersangka...
KPK Tetapkan 5 Tersangka Kasus Dugaan Korupsi BJB, Siapa Saja?
Hasto Segera Disidang...
Hasto Segera Disidang di Pengadilan Tipikor, Eks Penyidik: KPK di Jalan yang Benar
Diperiksa KPK, Ahmad...
Diperiksa KPK, Ahmad Ali Dicecar Soal Penerimaan Metrik Ton Batu Bara Rita Widyasari
Tepis Perkara Hasto...
Tepis Perkara Hasto Ditangani secara Kilat, Ketua KPK: Semua Tahapan Telah Selesai
Jelang Sidang Perdana,...
Jelang Sidang Perdana, Kubu Hasto Kristiyanto Tuding KPK Kejar Tayang
KPK Tetapkan Sekjen...
KPK Tetapkan Sekjen DPR Indra Iskandar Tersangka, Penahanan Menunggu Hitungan Kerugian Negara
Rekomendasi
MNC Sekuritas dan Sucor...
MNC Sekuritas dan Sucor Asset Management Gelar Edukasi Pasar Modal Syariah di UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
Berapa Kg Zakat Fitrah...
Berapa Kg Zakat Fitrah untuk 1 Orang? Simak Ketentuannya
Berita Terkini
Presiden Bakal Umumkan...
Presiden Bakal Umumkan Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening
58 menit yang lalu
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
1 jam yang lalu
Ahok Penuhi Panggilan...
Ahok Penuhi Panggilan Kejagung: Apa yang Saya Tahu Akan Saya Sampaikan!
2 jam yang lalu
Daftar Lengkap 10 Kapolda...
Daftar Lengkap 10 Kapolda Baru pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Mutasi Polri Maret 2025:...
Mutasi Polri Maret 2025: Irjen Rusdi Hartono Jabat Kapolda Sulsel, Brigjen Mardiyono Kapolda Bengkulu
3 jam yang lalu
Daftar Polwan Baru Jabat...
Daftar Polwan Baru Jabat Kapolres pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Infografis
Negara Paling Korup...
Negara Paling Korup di Asia Tenggara versi Transparency International
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved