Brevet Koleksi Marsekal Yuyu Sutisna, Mantan KSAU yang Pernah Jadi Pilot Jet Tempur F-5 Tiger

Sabtu, 12 Agustus 2023 - 06:08 WIB
loading...
A A A
Susparadas dilaksanakan selama satu bulan. Meliputi materi teori kelas (ground school) dan praktik terjun. Untuk terjun dilaksanakan sebanyak tujuh kali terdiri dari enam kali terjun siang dan satu kali terjun malam.

Para dasar merupakan latihan kematraan yang wajib diikuti Taruna dan Taruni maupun PSDP yang bertujuan untuk memperkuat karakter air crew serta memberikan pengalaman tentang teknik terjun statik sekaligus menanamkan semangat cinta dirgantara dan kebanggaan sebagai calon perwira TNI AU.

4. Pin Alumni Sesko TNI

Pin ini diberikan kepada Prajurit TNI yang telah mengikuti pendidikan di Sekolah Staf dan Komando Tentara Nasional Indonesia atau (Sesko TNI). Sebagai lembaga pendidikan tertinggi karier TNI, Sesko TNI mempunyai visi membentuk perwira TNI yang handal, profesional dan proporsional. Sesko TNI juga bertugas melaksanakan pengkajian dan pengembangan doktrin maupun pendidikan dan latihan TNI.

Perwira siswa yang mengikuti pendidikan di Sesko TNI merupakan perwira terpilih yang sudah melewati berbagai seleksi yang cukup ketat terdiri dari TNI Angkatan Darat, Angkatan Laut, Angkatan Udara, dan Kepolisian Republik Indonesia.

5. Pin Alumni Lemhannas

Pin ini diberikan kepada prajurit TNI yang lulus mengikuti pendidikan di Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas). Lemhannas memberikan pendidikan pimpinan tingkat nasional, pengkajian strategik ketahanan nasional, dan pemantapan nilai-nilai kebangsaan.


6. Pin Alumni Seskoau

Pin ini diberikan kepada Prajurit TNI AU maupun prajurit lain baik dari dalam atau luar negeri yang telah mengikuti pendidikan di Seskoau.
(kri)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1576 seconds (0.1#10.140)