Jokowi Sebut 29% Masyarakat Dunia Agnostik dan Ateis

Senin, 07 Agustus 2023 - 10:49 WIB
loading...
Jokowi Sebut 29% Masyarakat Dunia Agnostik dan Ateis
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkapkan sekitar 29% masyarakat dunia agnostik dan ateis. Foto/YouTube Sepres
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo ( Jokowi ) mengungkapkan sekitar 29% masyarakat dunia agnostik dan ateis . Jumlah itu berdasarkan hasil survei dari Ipsos Global Religion 2023.

"Di sisi yang lain di bidang keagamaan masyarakat mulai semakin tidak religius, survei dari Ipsos Global Religion tahun 2023 terhadap 19.731 orang dari 26 negara di dunia menunjukkan 29% menyatakan bahwa mereka agnostik dan ateis," kata Jokowi dalam sambutannya dalam Pembukaan ASEAN Intercultural and Interreligious Dialogue Conference, Senin (7/8/2023).

Jokowi meyakini ASEAN memiliki semangat keagamaan yang terus meningkat. Termasuk Indonesia, kata Jokowi, menjadi salah satu negara yang masyarakat paling percaya Tuhan dibandingkan negara lain.



"Saya yakin masyarakat ASEAN justru memiliki semangat keagamaan yang semakin meningkat Indonesia misalnya adalah negara yang masyarakatnya paling percaya Tuhan dan angkanya tertinggi di dunia ini menurut yurizard center 96%. Responden Indonesia meyakini bahwa moral yang baik ditentukan kepercayaan kepada Tuhan," kata Jokowi.

Jokowi menuturkan, ASEAN telah menunjukkan bukti negara-negaranya antara lain Indonesia telah berhasil mempertahankan tradisi toleransi yang kuat "Di tengah keberagaman budaya dan agama, Indonesia mampu terus menjaga kerukunan dan mengelola keberagaman etnisitas suku budaya agama dan kepercayaan," kata Jokowi.
(rca)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1645 seconds (0.1#10.140)