6 Brevet Koleksi Letjen TNI Teguh Muji Angkasa, 4 Didapat dari Korps Baret Merah

Minggu, 16 Juli 2023 - 04:59 WIB
loading...
6 Brevet Koleksi Letjen...
Letjen TNI Teguh Muji Angkasa merupakan salah satu Pati TNI AD yang menyandang bintang tiga. Hal itu dia dapatkan ketika ditunjuk menjadi Danpusterad. Foto/Dok TNI AD
A A A
JAKARTA - Letjen TNI Teguh Muji Angkasa merupakan salah satu Pati TNI AD yang menyandang bintang tiga. Hal itu dia dapatkan ketika ditunjuk menjadi Komandan Pusat Teritorial Angkatan Darat (Danpusterad).

Penunjukan Teguh sebagai Danpusterad tertuang dalam Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/700/VII/2022 tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan Dalam Jabatan di Lingkungan Tentara Nasional Indonesia. Dalam SK tertanggal 29 Juli 2022 tersebut, secara keseluruhan terdapat 113 perwira yang dimutasi.



Teguh menggantikan Letjen TNI Teguh Arief Indratmoko yang kini dipercaya sebagai Danjen Akademi TNI. Sebelum menjabat Danpusterad, Teguh mengamban amanat sebagai Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) XVII/Cenderawasih.

Dia merupakan abituren atau lulusan Akademi Militer (Akmil) 1989 dari kecabangan infanteri Kopassus. Karier militer pria kelahiran Madiun, Jawa Timur, 11 Juni 1967 ini cukup mentereng.

Ketika pecah bintang menjadi Brigjen, Teguh menempati sejumlah posisi penting yakni Wadanjen Kopassus (2016-2017), Danrem 161/Wira Sakti (2017-2018), Kasdam IV/Diponegoro (2018-2020), Pa Sahli Tk II KSAD Bidang Was Eropa dan Amerika (2020).

Naik pangkat menjadi Letjen, Teguh dipercaya menjadi Pa Sahli Tk III KSAD Bidang Polkamnas (2020-2021), Dosen Universitas Pertahanan (2021), Danjen Kopassus (2021-2022), dan Pangdam XVII/Cenderawasih (2022).

Karier militernya semakin bersinar ketika ditunjuk mengisi posisi Danpusterad. Promosi jabatan Teguh menjadikannya sebagai lulusan Lembah Tidar angkatan 1989 yang menembus bintang 3. Teguh mengikuti jejak Komandan Kodiklat TNI Letjen TNI Eko Margiyono yang lebih dulu memiliki tiga bintang emas di pundak.

Tidak hanya jabatan moncer yang diraihnya, Teguh Muji Angkasa juga telah banyak meraih penghargaan berupa tanda jasa maupun brevet sepanjang kariernya di militer.

Berikut deretan brevet koleksi Letjen TNI Teguh Muji Angkasa:

1. Brevet Komando


Brevet ini disandang oleh prajurit yang telah menyelesaikan pendidikan komando Kopassus selama tujuh bulan. Dalam jangka waktu tersebut terdapat beberapa kualifikasi yang harus dipenuhi. Brevet ini memiliki empat elemen di dalamnya, yakni tulisan Komando, pisau komando, jangkar, dan api membara.

Atribut ini diberikan kepada prajurit TNI yang telah menyelesaikan pendidikan komando di Pusdiklatpassus, Batujajar, Bandung, Jawa Barat. Pendidikan yang berlangsung selama tujuh bulan ini meliputi pendidikan dasar, pelatihan di hutan, gunung, rawa, dan laut.

2. Brevet Para Utama


Brevet Para Utama merupakan bentuk penghargaan Kopassus atas peningkatan kerja sama yang telah dilakukan selama ini dalam membina dan meningkatkan kemampuan di bidang keparaan.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
4 Inspektur TNI Digeser...
4 Inspektur TNI Digeser Jenderal Agus Subiyanto, Ini Daftar Namanya
Ikuti Apa pun Hasil...
Ikuti Apa pun Hasil Revisi UU TNI, KSAD: Enggak Usah Bikin Ribut, Ini Itu Orde Baru
3 Pasal Masukan Pemerintah...
3 Pasal Masukan Pemerintah di RUU TNI Menarik Perhatian
DPR Jamin Pengesahan...
DPR Jamin Pengesahan RUU TNI Tak Bakal Dikebut: Takut Kecelakaan
Kisah Mengerikan Prajurit...
Kisah Mengerikan Prajurit Kopassus Tak Berdaya Ditembaki Tropas saat Terjun dari Pesawat di Timtim
Riwayat Kepangkatan...
Riwayat Kepangkatan Mayjen TNI Ujang Darwis, Jenderal Kopassus Jago Tembak Kini Jadi Pangdam II/Sriwijaya
Kuliah Umum di Seskoad,...
Kuliah Umum di Seskoad, AHY: Ancaman Terhadap Infrastruktur Penting Nasional Harus Diantisipasi
Perjalanan Karier Brigjen...
Perjalanan Karier Brigjen TNI Dwi Sasongko, Penerima Adhi Makayasa Akmil 1998 Butuh Waktu 16 Tahun Raih Pangkat Letkol
5 Kasdam IV Diponegoro...
5 Kasdam IV Diponegoro Sukses Melenggang Jadi Danjen Kopassus, Nomor Terakhir Ipar Presiden SBY
Rekomendasi
Berapa Kg Zakat Fitrah...
Berapa Kg Zakat Fitrah untuk 1 Orang? Simak Ketentuannya
Ini 5 Fakultas/Sekolah...
Ini 5 Fakultas/Sekolah ITB dengan Keketatan Tertinggi pada SNBT 2025, Tertarik?
Putri Nabila Meminta...
Putri Nabila Meminta Maaf pada Mantan Kekasih di Lagu Maaf
Berita Terkini
Eksepsi Ditolak, Tom...
Eksepsi Ditolak, Tom Lembong: Kami Hormati Putusan Majelis Hakim
10 menit yang lalu
Presiden Bakal Umumkan...
Presiden Bakal Umumkan Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening
1 jam yang lalu
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
2 jam yang lalu
Ahok Penuhi Panggilan...
Ahok Penuhi Panggilan Kejagung: Apa yang Saya Tahu Akan Saya Sampaikan!
2 jam yang lalu
Daftar Lengkap 10 Kapolda...
Daftar Lengkap 10 Kapolda Baru pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Mutasi Polri Maret 2025:...
Mutasi Polri Maret 2025: Irjen Rusdi Hartono Jabat Kapolda Sulsel, Brigjen Mardiyono Kapolda Bengkulu
3 jam yang lalu
Infografis
6 Strategi untuk Mempertahankan...
6 Strategi untuk Mempertahankan Ibu Kota dari Serangan Musuh
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved