Puluhan Influencer hingga TikToker Kompak Pakai Baju Gambar Ganjar Pranowo

Minggu, 25 Juni 2023 - 16:10 WIB
loading...
Puluhan Influencer hingga...
Bakal calon presiden (capres) Ganjar Pranowo saat menghadiri pertemuan dengan anak muda Gen Z dan Influencer di Pintu 6, GBK, Jakarta, Minggu (25/6/2023). Foto/Aldhi Chandra Setiawan
A A A
JAKARTA - Puluhan anak muda yang berprofesi sebagai influencer, artis, hingga TikTokers kompak mengenakan baju bergambar bakal calon presiden (capres) Ganjar Pranowo . Puluhan Gen Z dan milenial itu berkumpul di Kawasan Pintu 6 Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta, Minggu (25/6/2023).

Pantauan MNC Portal di lokasi, para influencer tersebut berembuk sembari menggelar bazar sederhana. Di tiap sudut, terdapat gambar tulisan Ganjar Pranowo 2024.

Bahkan, terlihat pula desain spanduk, kaus, hingga banner yang memperlihatkan wajah Ganjar sedemikian rupa yang diiringi tulisan GreyMan. Ganjar juga ikut membaur bersama para anak muda tersebut.

Puluhan Influencer hingga TikToker Kompak Pakai Baju Gambar Ganjar Pranowo






Terlihat, aktor 'Dilan' Arbani Yasiz hingga TikTokers asal Jaktim Apos Hutagaol ikut berbincang bersama Gubernur Jawa Tengah tersebut. Di tengah acara, Ganjar sembari melakukan diskusi dengan para para influencer dan model yang ada di sana.

Puluhan Influencer hingga TikToker Kompak Pakai Baju Gambar Ganjar Pranowo


Ganjar juga turut menanyakan produk apa yang digunakan. "Menurut kamu apa yang menarik dari desain kaus itu?" tanya Ganjar ke Arbani.

"Kalau saya suka GreyMan ini karena konsepnya komik, saya suka komik," ungkap Arbani yang memakai kaus Ganjar bertemakan Sharelock Holmes.

Dalam acara tersebut, Ganjar juga turut serta menyambangi beberapa booth makanan hingga ikut dalam permainan botol atau bottle flip.

Diketahui, Ganjar Pranowo didukung Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Partai Persatuan Indonesia (Perindo), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), dan Partai Hanura.
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2470 seconds (0.1#10.140)