Resmi Diluncurkan, Kapal RS Laksamana Malahayati Punya 4 Makna Filosofis

Minggu, 11 Juni 2023 - 00:16 WIB
loading...
Resmi Diluncurkan, Kapal...
Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengatakan Kapal Rumah Sakit (RS) Terapung Laksamana Malahayati memiliki makna filosofis yang mendalam. Foto/Bachtiar Rojab
A A A
JAKARTA - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengatakan Kapal Rumah Sakit (RS) Terapung Laksamana Malahayati memiliki makna filosofis yang mendalam. Kapal RS Laksamana Malahayati tersebut diluncurkan oleh Ketua Umum DPP PDIP, Megawati Soekarnoputri

Hal itu disampaikan Menhub dalam acara peresmian operasional Kapal RS Terapung Laksamana Malahayati dan Kapal Kesehatan Rakyat di Kade Inggom, VVQ9+5M6, Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, DKI Jakarta, Sabtu (10/6/2023).

Budi Karya mengaku bahagia, laut Indonesia dihiasi kegiatan peluncuran dua kapal itu yang dinilainya sangat filosofis, terlebih operasinya menuju pelosok Tanah Air.

"Pak Presiden selalu berpesan, semua kegiatan dilakukan harus memikirkan atas kepentingan rakyat dan kami melihat ada empat hal filosofis pada Kapal Laksamana Malahayati," kata Budi Karya, Sabtu (10/6/2023).

Baca juga: Resmikan RS Laksamana Malahayati, Megawati Pecahkan Kendi Berisi Kembang Warna-warni

Empat hal filosofis itu ialah nama Laksamana Malahayati, kemudian sosoknya yang heroik sebagai pahlawan nasional, lalu tokoh perempuan, dan figur yang berasal dari ujung barat Indonesia.

Menhub Budi Karya menyatakan, Kapal Kesehatan tersebut sangat penting mengingat Indonesia merupakan negara maritim. "Sekali lagi mengingatkan kehadiran negara pada dunia maritim harus ditingkatkan," ucap Budi Karya.

"Ibu Mega yang saya hormati, apa yang menjadi kegiatan hari ini tentu langkah yang baik pada kami, kapal-kapal seperti ini harus dibangun lebih banyak menuju titik penting yang lebih jauh lagi dan empat filosofi tadi harus menjadi dasar apa yang kita lakukan," sambungnya.

Menurut Budi Karya, Kapal RS Laksamana Malahayati sangat gagah dan warna merahnya begitu kuat. "Warna merah memberi semangat bagi masyarakat di pedalaman pedesaan. Saya atas nama Kememhub dan pribadi, saya ucapkan selamat atas berlayarnya kapal ini. Semoga bisa berguna untuk masyarakat," jelasnya.

Seperti diketahui, Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri meresmikan Kapal Rumah Sakit Terapung Laksamana Malahayati dan Kapal Kesehatan Rakyat. Kapal tersebut diresmikan operasionalnya di Kade Inggom, VVQ9+5M6, Pelabuhan Tanjung Priok, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara, DKI Jakarta, Sabtu (10/6/2023).
(maf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Prabowo Dukung Marsinah...
Prabowo Dukung Marsinah Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional
Iperindo Optimistis...
Iperindo Optimistis Industri Galangan Kapal Nasional Mampu Hadapi Banyak Tantangan
Soeharto Diusulkan Jadi...
Soeharto Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional, Begini Respons Istana
10 Tokoh Diusulkan Jadi...
10 Tokoh Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional, Ada Soeharto hingga Gus Dur
Mendikdasmen Abdul Muti...
Mendikdasmen Abdul Mu'ti Ajak Masyarakat Belajar Keteladanan dari Perjuangan Ir Djuanda
Melihat dari Dekat Pemeriksaan...
Melihat dari Dekat Pemeriksaan Keimigrasian Kru Kapal Kontainer di Pelabuhan Belawan
Kapal Tenggelam di Bengkulu,...
Kapal Tenggelam di Bengkulu, 7 Wisatawan Tewas
Harga Kapal Evergreen...
Harga Kapal Evergreen Tembus Rp4,4 Triliun per Unit, Ini Keunggulannya
Pesawat Militer Israel...
Pesawat Militer Israel Terbang di Atas Malta Beberapa Jam sebelum Kapal Bantuan Gaza Dibom
Rekomendasi
Diperiksa Penyidik Polda...
Diperiksa Penyidik Polda Metro, Roy Suryo Dicecar 26 Pertanyaan Terkait Ijazah Jokowi
Mamah Nada Cari Sayur...
Mamah Nada Cari Sayur Liar dan Masak Kerang Ranga Bareng Anak-anak!
Asabri Berikan Santunan...
Asabri Berikan Santunan dan Beasiswa bagi Keluarga Korban Ledakan di Garut
Berita Terkini
BPOM Belum Dilibatkan...
BPOM Belum Dilibatkan Penuh dalam Program Makan Bergizi Gratis
Dukung Wacana TNI Produksi...
Dukung Wacana TNI Produksi Obat, BPOM: Segera Lakukan Pembahasan dengan Menhan
Jelang Hari Raya Iduladha,...
Jelang Hari Raya Iduladha, INH Buka Program Kurban di 14 Negara
Menkes Sebut Pria dengan...
Menkes Sebut Pria dengan Ukuran Celana di Atas 33 Lebih Cepat Menghadap Allah, IDI: Terlalu Berlebihan
Pamit Cari Durian, 2...
Pamit Cari Durian, 2 Bocah Kakak Beradik Ditemukan Tewas Mengenaskan
Kolaborasi Internasional:...
Kolaborasi Internasional: Teknologi Permudah Akses Kesehatan di Daerah Terpencil
Infografis
Biaya Perang Pakistan-India...
Biaya Perang Pakistan-India selama 4 Pekan, Siapa Paling Boncos?
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved