Satgas TPPO Dibentuk, Kepala BP2MI: Perang Semesta Lawan Sindikat Ilegal!

Rabu, 07 Juni 2023 - 17:42 WIB
loading...
Satgas TPPO Dibentuk,...
Kepala Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Benny Ramdhani merespons positif dibentuknya Satuan Tugas (Satgas) Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) oleh Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Kepala Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia ( BP2MI ) Benny Ramdhani merespons positif dibentuknya Satuan Tugas (Satgas) Tindak Pidana Perdagangan Orang ( TPPO ) oleh Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo. Benny menilai pembentukan Satgas TPPO itu bentuk perang melawan sindikat ilegal yang lebih dahulu ditabuh oleh BP2MI.

"Ini artinya perang melawan sindikat ilegal lebih dulu ditabuh oleh BP2MI dan diikuti oleh perang semesta," kata Benny kepada wartawan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (7/6/2023).

Benny menambahkan bahwa perang semesta melawan sindikat perdagangan orang ilegal harus diikuti seluruh elemen kekuatan. "BP2MI menawarkan perang semesta melawan sindikat ilegal yang harus diikuti seluruh elemen kekuatan," ucapnya.





BP2MI juga membahas permasalahan TPPO ini saat Rapat Dengar Pendapat (RDP) Komisi IX DPR hari ini. Ia menyebut bahwa Kapolri telah memerintahkan untuk menangkap lima bandar besar.

"Dibahas tadi ya Pak Kapolri mendapat tugas sebagai ketua harian sudah menugaskan jajaran Polda dan mulai terasa kemarin Polda Jateng bergerak kemudian kita dengar instruksi Pak Kapolri segera tangkap lima bandar besar," ujarnya.

Benny mengaku sudah menyerahkan nama bandar besar ke Kemenko Polhukam yang kemudian diteruskan ke Mabes Polri. "Nama-namanya sudah kami serahkan dari bulan lalu ke Kemenko Polhukam dan diteruskan ke jajaran Mabes Polri," tuturnya.

Sebelumnya, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo resmi membentuk Satuan Tugas (Satgas) Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) di bawah koordinasi Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri. Kadiv Humas Polri Irjen Sandi Nugroho mengungkapkan, Satgas TPPO dipimpin oleh Wakil Kepala Bareskrim (Wakabareskrim) Polri Irjen Asep Edi Suheri.
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pencari Bekicot Jadi...
Pencari Bekicot Jadi Korban Salah Tangkap dan Dianiaya Polisi, Kapolri Buka Suara
Insiden Mapolres Tarakan,...
Insiden Mapolres Tarakan, Kapolri Tegaskan Tindak Anggota yang Melanggar
KBRI Bangkok Fasilitasi...
KBRI Bangkok Fasilitasi Pemulangan 46 WNI Korban TPPO di Myanmar
Anggota DPR Dorong Kasus...
Anggota DPR Dorong Kasus Penembakan Agustino Diproses Seadil-adilnya
8 Komjen Polisi Bergelar...
8 Komjen Polisi Bergelar Doktor, Nomor 5 dan 6 Seangkatan Kapolri
Menko Polkam Budi Gunawan...
Menko Polkam Budi Gunawan Bakal Tambah 2 Deks Baru Terkait Kebakaran Hutan dan TPPO
Kapolri Pastikan Kortas...
Kapolri Pastikan Kortas Tipidkor Bakal Ungkap Kasus Korupsi Besar
Daftar 16 Perwira Polri...
Daftar 16 Perwira Polri yang Baru Duduki Jabatan Kapolda di 2024, Ini Nama-namanya
Peran Polri Amankan...
Peran Polri Amankan Nataru Diapresiasi
Rekomendasi
Bacaan Zikir Wanita...
Bacaan Zikir Wanita Haid di Bulan Ramadan
Berapa Kg Zakat Fitrah...
Berapa Kg Zakat Fitrah untuk 1 Orang? Simak Ketentuannya
MNC Sekuritas dan Sucor...
MNC Sekuritas dan Sucor Asset Management Gelar Edukasi Pasar Modal Syariah di UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon
Berita Terkini
Eksepsi Ditolak, Tom...
Eksepsi Ditolak, Tom Lembong: Kami Hormati Putusan Majelis Hakim
3 menit yang lalu
Presiden Bakal Umumkan...
Presiden Bakal Umumkan Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening
1 jam yang lalu
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
2 jam yang lalu
Ahok Penuhi Panggilan...
Ahok Penuhi Panggilan Kejagung: Apa yang Saya Tahu Akan Saya Sampaikan!
2 jam yang lalu
Daftar Lengkap 10 Kapolda...
Daftar Lengkap 10 Kapolda Baru pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Mutasi Polri Maret 2025:...
Mutasi Polri Maret 2025: Irjen Rusdi Hartono Jabat Kapolda Sulsel, Brigjen Mardiyono Kapolda Bengkulu
3 jam yang lalu
Infografis
Antisipasi Perang Besar,...
Antisipasi Perang Besar, Uni Eropa Siapkan Rp13.730 Triliun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved