Syaikhu soal Duet Anies-Sandi di Pilpres 2024: Sangat Mungkin

Senin, 08 Mei 2023 - 13:22 WIB
loading...
Syaikhu soal Duet Anies-Sandi...
Presiden PKS Ahmad Syaikhu menyematkan peci kepada Anies Baswedan saat resmi dideklarasiskan sebagai capres yang akan diusung PKS di Pilpres 2024. Foto/dok.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu menyebut peluang untuk menyandingkan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno sebagai capres-cawapres pada Pilpres 2024 masih terbuka. Peta politik masih bisa berubah.

"Iya (Sandiaga) sangat mungkin kalau memang itu bisa diwujudkan ya. Saya pernah bahkan menginisiasi ini setahun lalu dalam pertemuan di Makassar. Tentu politik ini dinamis dan masih sangat mungkin bisa terjadi," ucap Syaikhu di kantor KPU, Senin (8/5/2023).

Namun Syaikhu mengingatkan bahwa sesuai kesepakan tiga partai di Koalisi Perubahan, penentuan cawapres menjadi hak Anies. Partai hanya bisa mengusulkan nama-nama yang dianggap bisa mendulang suara di Pemilu 2024.

"Kami di Koalisi Perubahan tentu sepenuhnya sebagai kesepakatan piagam koalisi akan menyerahkan masalah cawapres ini kepada Anies," ucapnya.



Anies dan Sandiaga sebelumnya pernah menjabat sebagai gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta. Dengan catatan itu, Syaikhu mengaku PKS masih terus melakukan analisis soal peluang pasangan ini memperoleh banyak suara untuk Pemilu 2024.

Syaikhu mengaku jika bisa meraih banyak suara di Pemilu 2024, tidak menutup kemungkinan Sandi bisa mendampingi Anies nantinya.

"Kalau memang nanti Pak Sandi kemudian Pak Anies bisa chemistry, kemudian juga hasil analisis kita disurvei juga peluang menang untuk 2024 ya bukan hal yang mustahil mungkin kita akan usung kembali," katanya.
(muh)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Silaturahmi Sufmi Dasco...
Silaturahmi Sufmi Dasco ke Salim Segaf Al-Jufri Ditanggapi Positif
Anies Baswedan: RUU...
Anies Baswedan: RUU TNI Jangan Sampai Alihkan Prajurit dari Tugas Utamanya
Mantan Penyidik Yakin...
Mantan Penyidik Yakin KPK Tak Paksakan Kasus Hasto, Singgung Formula E: Anies Nggak Tersangka kan?
Gerakan Rakyat Percepat...
Gerakan Rakyat Percepat Pembentukan DPD, Harus Tuntas April 2025
Momen Anies Bukber di...
Momen Anies Bukber di Kediaman JK: Menyerap Kebijaksanaan dari Seorang Mentor
Luncurkan Program Infaq...
Luncurkan Program Infaq Naik Kelas, Sandi Uno: Perkuat Ekonomi dan Berdayakan Umat
Hadiri Sidang Kasus...
Hadiri Sidang Kasus Korupsi Tom Lembong, Anies Baswedan: Saya Datang sebagai Sahabat
Anies Baswedan Hadiri...
Anies Baswedan Hadiri Sidang Perdana Kasus Korupsi Impor Gula, Sapa Istri Tom Lembong
Muncul Ormas Gerakan...
Muncul Ormas Gerakan Rakyat, Partai Perubahan Konsisten Capreskan Anies
Rekomendasi
Resmi, Indonesia Masuk...
Resmi, Indonesia Masuk Pot 1 kualifikasi Piala Asia U-23 2026
Robby Purba Terkejut!...
Robby Purba Terkejut! Boneka Arwah Furi Harun Pernah Ramal Jodoh Pevita Pearce
Pemkot Tangsel Masuk...
Pemkot Tangsel Masuk 10 Besar Kota Berkinerja Terbaik Nasional 2024 dari Kemendagri
Berita Terkini
Program Makan Bergizi...
Program Makan Bergizi Gratis Landasan Menuju Indonesia Emas 2045
11 menit yang lalu
Profil Ignatius Suharyo,...
Profil Ignatius Suharyo, Uskup Agung Jakarta yang Bisa Terpilih Jadi Paus Selanjutnya
2 jam yang lalu
Audiensi dengan Kompolnas,...
Audiensi dengan Kompolnas, Serdik Sespimmen 65 Ingin Perdalam Wawasan Kepemimpinan
2 jam yang lalu
Sidang Lanjutan Hasto...
Sidang Lanjutan Hasto Kristiyanto Kembali Digelar, 3 Saksi Dihadirkan
2 jam yang lalu
Setelah Sowan Jokowi,...
Setelah Sowan Jokowi, Serdik Sespimmen Polri Kunjungi Kompolnas
2 jam yang lalu
Presiden Prabowo Titipkan...
Presiden Prabowo Titipkan Surat Pribadi untuk Pemerintah Vatikan
3 jam yang lalu
Infografis
10 Negara Penghasil...
10 Negara Penghasil Emas Terbesar di Dunia, Termasuk Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved