Adian Napitapulu Tak Khawatir Ganjar Lawan Prabowo di Pilpres 2024

Sabtu, 29 April 2023 - 09:20 WIB
loading...
Adian Napitapulu Tak Khawatir Ganjar Lawan Prabowo di Pilpres 2024
Politikus PDIP Adian Napitapulu tak khawatir jika Ganjar Pranowo melawan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Pilpres 2024. FOTO/DOK.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Adian Napitapulu tak khawatir jika Ganjar Pranowo melawan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Pilpres 2024. Menurutnya, Prabowo bukan lawan seimbang bagi Ganjar.

"Bagaimana kita mau takut atau kita khawatir, Prabowo belum pernah punya pengalaman menang," kata Adian dalam acara rilis survei Poltracking Indonesia pada Jumat (28/4/2023).

Adian juga terus menyindir Prabowo yang beberapa kali kalah dalam kontestasi politik lima tahunan itu, sehingga tidak menyenangkan dan tidak asyik bagi PDIP untuk melawannya.



"Sebenarnya enggak menyenangkan buat kita bertanding dengan orang yang berkali-kali kalah. Kayaknya gimana gitu, enggak asyik gitu lho, Ndre sorry Ndre he-he," kata Adian yang merupakan Wakil Ketua Koordinator Tim Relawan Pemenangan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024 ini.

Menanggapi itu, Ketua DPD Sumatera Barat Partai Gerindra Andre Rosiade mengingkatkan agar tidak angkuh. "Enggak apa-apa, mungkin enggak baca sejarah juga. (Abraham) Lincoln itu kalah 20 kali, yang ke-21 itu menjadi Presiden Amerika," ujarnya.

Lalu Adian kembali menimpali pernyataan Andre yang meminta agar tidak emosional. Menurutnya, ia hanya meminta agar dalam Pilpres 2024 ada lawan seimbang dengan Ganjar Pranowo.

"Tidak bermaksud angkuh tidak bermaksud merendahkan, tidak, cuman bisa enggak sih kita dapatkan lawan yang memang seimbang gitu loh. Itu doang," kata Adian menimpali lagi.

Dalam survei Poltracking, elektabilitas Prabowo Subianto unggul dari bakal calon presiden (capres) PDIP Ganjar Pranowo dalam tiga simulasi capres di survei Poltracking Indonesia.
(abd)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3520 seconds (0.1#10.140)