Dilantik Jadi Ketua Harian DPP Pemuda Perindo, Michael: Tantangan Baru Bagi Saya

Sabtu, 29 April 2023 - 05:28 WIB
loading...
Dilantik Jadi Ketua Harian DPP Pemuda Perindo, Michael: Tantangan Baru Bagi Saya
Ketua Harian DPP Pemuda Partai Perindo Michael Victor Sianipar optimistis dapat menjalankan amanat baru yang diembannya saat ini. Foto: MPI/Ari Sandita Murti
A A A
JAKARTA - Ketua Harian DPP Pemuda PartaiPerindo Michael Victor Sianipar optimistis dapat menjalankan amanat baru yang diembannya saat ini. Sebelumnya, Michael Victor Sianipar dilantik sebagai kader Partai Perindo.

"Ini suatu kehormatan bagi saya, ini suatu tantangan baru bagi saya. Saya berterima kasih untuk amanah tambahan dan saya punya keyakinan penuh bahwa memangPerindoadalah partai untuk pemuda," kata Michael usai dilantik di Kantor DPPPerindo, Jakarta, Jumat 28 April 2023.

Menurut Michael, PartaiPerindolayaknya sebuah sunrise yang terus memancarkan sinarnya. Sehingga tak heran, banyak pemuda yang memilih untuk bergabung denganpartai bentukan Hary Tanoesodibjo ini.

"Kalau istilahnya jalur partai sunrise, bukan partai sunset. Kalau partai sunset itu partai pernah besar tapi turun. Jujur saja bagi kami sebagai pemuda mau melihat partainya arahnya turun 5-10 tahun dan enggak tahu tujuannya mau kemana ya kita enggak lihat. Karena kita melihatnya masa depan," tuturnya.

Dengan begitu, Michael yakin kehadirannya sebagai Ketua DPP PemudaPerindobisa memperkuat visi dan misi serta memastikan politik kesejahteraan dapat direalisasikan.



Sebelumnya diberitakan, Ketua Umum DPP PartaiPerindo Hary Tanoesoedibjo melantik dua kader muda PartaiPerindo. Kedua kader muda ini yakni Michael Sianipar dan Najmi Mumtaza Rabbany.

Pelantikan diawali dengan pemberian surat penangkatan sekaligus penyematan jaketPerindokepada dua pemuda tersebut. Dalam kaitan ini, Michael Sianipar dilantik sebagai Ketua Harian DPP PemudaPerindodan Najmi Mumtaza Rabbany sebagai Ketua Harian DPWPerindoDKI Jakarta.

"Pertama-tama, saya atas nama keluarga besar PartaiPerindomengucapkan selamat atas jabatan pelantikan yang diemban," kata pria yang akrab disapa HT dalam acara pelantikan yang digelar di kantor DPP PartaiPerindo, Jakarta, Jumat 28 April 2023.

HT menyampaikan, kedua posisi ini biasanya diemban oleh kader-kader yang lebih senior. Namun, dalam kesempatan ini, dia meyakini kedua kader muda tersebut mampu menjalankan tugas-tugasnya.

"Yang memimpin satu organisasi yang seharusnya dipimpin oleh yang lebih senior, tetapi mereka saya siapin mampu untuk melakukan fungsi dan tugasnya," ujarnya.

Turut hadir dalam acara pelantikan tersebut yakni Wakil Menteri Agama (Wamenag) Zainut Tauhid Sa'adi bersama istri. Kehadiran Wamenag dalam hal ini sebagai pihak orang tua dari Najmi Mumtaza Rabbany.

Tak hanya itu, turut hadir juga jajaran PartaiPerindoseperti Ketua Harian DPP PartaiPerindo, Tuan Guru Bajang (TGB) Zainul Majdi, SekjenPerindo, Ahmad Rofiq, Ketua Dewan PertimbanganPerindo, Mahyudin, hingga jajaran Waketum seperti; Ferry Kurnia Rizkiyansyah, Boyke Novrizon, Syafril Nasution.
(mhd)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2070 seconds (0.1#10.140)