Menag dan Dubes Arab Saudi Bahas Pembangunan Islamic Center di IKN, Tanahnya Lagi Disiapkan

Rabu, 19 April 2023 - 14:12 WIB
loading...
Menag dan Dubes Arab...
Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas melakukan pertemuan dengan Duta Besar Arab Saudi Faisal Abdullah Al Amudi di Rumah Dinas Dubes Saudi, Jakarta, Selasa (18/4/2023). Foto/Dok Kemenag
A A A
JAKARTA - Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas melakukan pertemuan dengan Duta Besar Arab Saudi Faisal Abdullah Al Amudi di Rumah Dinas Dubes Saudi, Jakarta, Selasa (18/4/2023). Mereka membahas rencana pembangunan Islamic Center di Ibu Kota Negara Nusantara ( IKN ) dan Gedung Percetakan Al-Qur’an.

Rencana Arab Saudi membangun Islamic Center di IKN pernah dibahas bersama Menteri Urusan, Dakwah, dan Bimbingan Islam Arab Saudi Abdullatif bin Abdulaziz Al Al-Sheikh saat berkunjung ke Indonesia pada 2022. “Saat ini, tengah disiapkan tanahnya. Kami juga menunggu desain Islamic Center tersebut sesuai masukan dari Menteri Urusan Islam,” ujar Menag.

Dia menilai pembangunan Islamic Center sangat strategis dan bakal menjadi pintu masuk kerja sama antara Indonesia dan Arab Saudi, selain yang terkait dengan urusan haji. Kerja sama itu juga bakal sangat berpengaruh dalam hubungan kedua negara.





“Selain Islamic Center, kita berdiskusi juga tentang rencana pembangunan Gedung Percetakan Al-Qur’an. Hal ini sangat penting untuk menopang kebutuhan Al-Qur’an bagi masyarakat Indonesia yang sangat tinggi. Kita tahu kualitas cetakan Al-Qur’an Saudi sangat baik,” tuturnya.

Adapun mengenai haji, Menag menyampaikan usulan agar ada penambahan jalur fast track. Fasilitas fast track baru tersedia di Bandara Soekarno-Hatta selama ini.

Berdasarkan penjelasan Menteri Haji Tawfiq F Al-Rabihah, Saudi memang hanya menyediakan satu layanan fast track untuk satu negara. Namun, pihaknya berharap dapat tambahan setidaknya satu atau dua lagi fasilitas layanan fast track mengingat jemaah haji Indonesia adalah yang terbesar.



“Kami juga sedang koordinasi dengan Angkasa Pura II agar dapat memindahkan fast track di Terminal II ke Terminal III Soekarno Hatta agar lebih besar dan ini juga sesuai dengan masukan dari Kemenhaj Saudi. Saya juga sudah sampaikan kepada Menteri BUMN,” imbuhnya.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
6 Jenazah Jemaah Umrah...
6 Jenazah Jemaah Umrah WNI Korban Kecelakaan Bus Dimakamkan di Saudi, Ini Nama-namanya
6 Jemaah Umrah Indonesia...
6 Jemaah Umrah Indonesia Tewas dalam Kecelakaan Bus di Saudi, Ini Kata Menag
Kronologi Bus Jemaah...
Kronologi Bus Jemaah Umrah Indonesia Kecelakaan di Jalan Madinah-Mekkah
Bus Pengangkut Jemaah...
Bus Pengangkut Jemaah Umrah Indonesia Tabrak Mobil Jeep sebelum Terguling dan Terbakar
Penampakan Bus Jemaah...
Penampakan Bus Jemaah Umrah Indonesia yang Kecelakaan hingga 6 Tewas di Arab Saudi
Bus Rombongan Jemaah...
Bus Rombongan Jemaah Umrah Indonesia Terbalik dan Terbakar, 6 WNI Tewas
Bangun IKN, Gerbangtara...
Bangun IKN, Gerbangtara Usulkan Perkuat SDM Sebagai Penunjang Infrastruktur
DPR Harap Sistem Baru...
DPR Harap Sistem Baru Pengiriman Pekerja Migran Indonesia ke Saudi Bisa Maksimalkan Perlindungan
Indonesia Kembali Kirim...
Indonesia Kembali Kirim TKI ke Arab Saudi, Segini Gaji dan Bonusnya
Rekomendasi
Siapa Frank Tavares?...
Siapa Frank Tavares? Pria yang Pernah Jadi Biarawati selama 22 Tahun demi Cinta Sejatinya
Arus Mudik Dimulai,...
Arus Mudik Dimulai, Begini Kepadatan Penumpang Kereta Api di Stasiun Pasarsenen
Panduan Memilih Bus...
Panduan Memilih Bus yang Layak Jalan lewat Stiker: Biru, Pink, dan Tanda X, Apa Bedanya?
Berita Terkini
Alasan Hasan Nasbi Jawab...
Alasan Hasan Nasbi Jawab Dimasak Aja soal Teror Kepala Babi
28 menit yang lalu
Syahganda Nainggolan...
Syahganda Nainggolan Anggap Teror Kepala Babi Perbuatan Biadab dan Haram
35 menit yang lalu
Daftar 6 Jabatan Strategis...
Daftar 6 Jabatan Strategis yang Diganti Panglima TNI, dari Kapuspen hingga Danjen Akademi TNI
44 menit yang lalu
Waspada Gelombang Laut...
Waspada Gelombang Laut Mencapai 4 Meter di Sejumlah Perairan hingga 25 Maret 2025
1 jam yang lalu
7 Kebijakan Pemerintah...
7 Kebijakan Pemerintah selama Ramadan: THR hingga Diskon Tiket Mudik
2 jam yang lalu
Misbakhun Tegaskan Program...
Misbakhun Tegaskan Program MBG Tak Akan Ganggu Ekonomi
2 jam yang lalu
Infografis
Kota dengan Durasi Puasa...
Kota dengan Durasi Puasa Ramadan Terlama dan Tersingkat di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved