Dewas Klarifikasi Sekjen KPK terkait Pencopotan Brigjen Endar

Selasa, 11 April 2023 - 11:29 WIB
loading...
Dewas Klarifikasi Sekjen KPK terkait Pencopotan Brigjen Endar
Dewas KPK mulai memproses laporan pelanggaran etik pimpinan KPK terkait pencopotan Brigjen Endar Priantoro. Foto/dok.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Dewan Pengawas (Dewas) memproses laporan Brigjen Endar Priantoro terkait pencopotannya sebagai Direktur Penyelidikan (Dir Lidik) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Dewas meminta klarifikasi dari sejumlah nama, di antaranya Endar Priantoro sebagai pelapor dan Sekretaris Jenderal (Sekjen) KPK Cahya H Harefa. Keduanya diklarifikasi Senin (10/4/2023) kemarin.

"Sudah dimulai melakukan klarifikasi baru dua orang yaitu pelapor Pak Endar dan Pak Sekjen," kata Ketua Dewas KPK, Tumpak Hatorangan Panggabean saat dikonfirmasi, Selasa (11/4/2023).

Diketahui, Brigjen Endar Priantoro melaporkan indikasi pelanggaran etik terkait pemberhentiannya ke Dewas KPK. Endar mengaku telah menyerahkan seluruh dokumen dan menceritakan secara singkat pencopotannya tersebut.



"Pengaduan saya sudah diterima, ini pengaduan saya (nunjukin dokumen), kemudian ya kita tinggal menunggu proses dari dewas. Tentunya dewas punya standar operasional prosedur mereka untuk menindaklanjuti laporan dari kami," kata Endar di Gedung Pusat Edukasi Antikorupsi KPK, Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa, 4 April 2023.

Pelaporan Endar ke Dewas merupakan buntut pemberhentian dirinya dari jabatan Dir Lidik KPK. Selain diberhentikan, KPK juga sudah mengirimkan surat pengembalian Brigjen Endar Priantoro ke instansi asalnya yakni, Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri).

Pemberhentian sekaligus pemulangan Endar ke Korps Bhayangkara tersebut tidak sejalan dengan surat keputusan yang telah dikirim Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo ke pimpinan KPK. Di mana sebelumnya, Kapolri menyurati pimpinan KPK yang intinya menugaskan kembali Endar untuk tetap menjabat Direktur Penyelidikan KPK.

Namun, surat tersebut tidak digubris oleh pimpinan KPK. Pimpinan KPK menolak keputusan Kapolri yang tetap menugaskan kembali Endar di lembaga antirasuah. Bahkan, KPK telah menunjuk Jaksa pada Kejaksaan Agung (Kejagung) Ronald Worotikan untuk mengisi jabatan Direktur Penyelidikan sebagai Pelaksana Tugas (Plt).
(muh)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1985 seconds (0.1#10.140)