Instagram Ganjar Pranowo dan Wayan Koster Digeruduk Netizen, DPR: Wajar

Kamis, 30 Maret 2023 - 12:44 WIB
loading...
Instagram Ganjar Pranowo...
Instagram Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Gubernur Bali I Wayan Koster digeruduk netizen usai Indonesia batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20. Foto/Dok SINDOnews dan Istimewa
A A A
JAKARTA - Kekecewaan para pemain timnas U-20 kepada Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Gubernur Bali I Wayan Koster usai Indonesia batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 dinilai wajar. Pasalnya, skuad garuda muda sudah lama berlatih.

Diketahui, sejumlah pemain timnas turut menumpahkan kekecewaan mereka kepada I Wayan Koster dan Ganjar Pranowo melalui kolom komentar di akun Instagram masing-masing. Kedua kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu dianggap menjadi faktor batalnya Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 lantaran menolak kehadiran timnas Israel.

"Maka tak heran mereka ikut menumpahkan kekecewaan kepada pihak-pihak yang dinilai ikut andil terhadap pencoretan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20," kata Ketua Komisi X DPR Syaiful Huda dalam keterangannya, Kamis (30/3/2023).



Maka itu, politikus Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini memaklumi rasa kecewa para pemain Indonesia U-20. Apalagi, jika melihat mereka sudah jauh-jauh hari melalukan persiapan untuk berlaga di Piala Dunia U-20 di depan publik Tanah Air.

“Saya kira wajar mereka kecewa karena sudah lama berlatih dan harapan untuk tampil di depan publik sendiri pupus begitu saja,” katanya.



Dia juga memahami kekecewaan serupa datang dari masyarakat Indonesia, terutama para pecinta sepak bola. Menurutnya, hal itu normal karena harapan untuk melihat permainan indah dan bermutu dari bintang-bintang muda sepak bola dari berbagai benua hancur begitu saja.



“Belum lagi biaya besar telah dikeluarkan oleh negara mulai dari proses bidding, mendatangkan Presiden FIFA ke Indonesia, hingga memperbaiki stadion-stadion yang rencananya menjadi venue putaran final Piala Dunia U-20,” pungkasnya.
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2039 seconds (0.1#10.140)