Ikuti Jejak PAN, PPP Beri Sinyal Dukung Duet Ganjar-Erick di Pilpres 2024

Senin, 27 Februari 2023 - 17:32 WIB
loading...
Ikuti Jejak PAN, PPP...
Waketum PPP Arsul Sani mengatakan, partainya mempertimbangkan mendukung paslon Ganjar Pranowo dan Erick Thohir di Pilpres 2024. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menyambut baik sikap Partai Amanat Nasional (PAN) yang mendukung duet Ganjar Pranowo dan cawapres Erick Thohir di Pilpres 2024. Sebagai anggota Koalisi Indonesia Bersatu (KIB), PPP saat ini tengah mempertimbangkan untuk mengusung kedua sosok tersebut.

Wakil Ketua Umum (Waketum) PPP Arsul Sani mengatakan dua sosok pemimpin tersebut masuk dalam radar partai berlambang Kakbah tersebut untuk diusung. Apalagi kader PPP dari berbagai daerah juga menyuarakan hal yang sama yakni untuk mengusung duet pasangan Ganjar Pranowo dan Erick Thohir untuk kepemimpinan Indonesia selanjutnya.

“(Ganjar Pranowo dan Erick Thohir) sosok-sosok potensial yang oleh jajaran PPP di berbagai daerah disuarakan sebagai bacapres dan bacawapres," katanya, Senin (27/2/2023).


Anggota DPR RI Dapil Jawa Tengah (Jateng) 10 ini juga menjelaskan duet Ganjar Pranowo dan Erick Thohir sarat akan potensi untuk diusung. Keduanya memiliki pengalaman dan elektabilitas yang dibutuhkan untuk mengikuti kontestasi demokrasi.



Seperti diketahui, Ganjar Pranowo merupakan Gubernur Jateng dua periode sedangkan Erick Thohir adalah menteri terbaik dan andalan yang dimiliki oleh Presiden Jokowi di Kabinet Indonesia Maju. "Nama GP (Ganjar Pranowo) dan ET (Erick Thohir) sendiri adalah nama-nama yang juga populer sebagai sosok-sosok potensial,” ujar Arsul.

Arsul menambahkan, KIB akan mempertimbangkan usulan dari PAN untuk mengusung kandidat duet Ganjar Pranowo – Erick Thohir mengingat pengusungan capres dan cawapres akan melalui mekanisme kesepakatan bersama di dalam forum musyawarah KIB. "Paslon ini nantinya bisa dibawa ke forum musyawarah KIB bersama PG (Partai Golkar) dan PPP," ucapnya.
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1324 seconds (0.1#10.140)