Soal Kursi Menpora, Pengamat Nilai Jokowi Akan Pertimbangkan Kriteria Ini

Kamis, 23 Februari 2023 - 20:56 WIB
loading...
Soal Kursi Menpora,...
Direktur Eksekutif Parameter Politik Adi Prayitno mengatakan kemungkinan besar posisi Menpora oleh sosok yang memiliki kriteria yang sesuai dengan selera Presiden Jokowi. Foto/Setneg
A A A
JAKARTA - Sinyal reshuffle kabinet semakin menguat seiring kabar mundurnya Zainudin Amali dari posisi Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) karena ingin fokus sebagai Wakil Ketua Umum PSSI. Zainudin juga menegaskan telah mendapatkan izin Presiden Jokowi untuk fokus dan konsentrasi mengurus sepak bola.

Mengomentari hal tersebut, Direktur Eksekutif Parameter Politik Adi Prayitno mengatakan kemungkinan besar posisi Menpora akan kembali diisi oleh kader Partai Golkar. Menurutnya, Golkar memiliki banyak kader muda yang potensial untuk menggantikan Zainudin Amali di kursi Menpora.

"Saya kira Golkar banyak stok kader-kader muda yang layak dan punya kompetensi," ujar Adi saat dihubungi, Kamis (23/2/2023).



Diketahui, beberapa nama kader-kader muda Golkar yang dianggap layak dan berpotensi menggantikan Menpora Zainudin Amali mulai mencuat ke publik. Beberapa nama yang beredar di media adalah Ilham Permana, Ace Hasan Syadzily, Putri Komaruddin, dan Dito Ariotedjo

Menurut Adi, dari sekian banyak nama yang muncul tersebut tentunya harus memiliki kriteria yang sesuai dengan selera Presiden Jokowi. Ia haruslah orang yang dinilai memiliki kontribusi terhadap Pemerintahan Jokowi dan terutama pernah ikut berjuang di Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Makruf di 2019 silam.

Dalam konteks ini, Ace Hasan Syadzily menurutnya sosok yang paling layak untuk menduduki kursi Menpora. "Memang banyak kader muda Golkar. Namanya mulai muncul di media. Tadi di antara nama-nama itu, Ace lebih mendekati kriteria ideal. Terutama berkontribusi atas pemenangan Jokowi. Pilpres 2019 lalu Ace terlihat sibuk menangkal serangan ke Jokowi," tuturnya.

Pengamat politik yang juga dosen dari Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta itu memberi alasan mengapa Ace Hasan layak menjadi Menpora.

"Kriteria utama tentu pasti dari Golkar. Menteri pengganti ZA pastinya orang yang punya kontribusi penting atas pemenangan Jokowi," paparnya.

Selain mantan Jubir TKN Jokowi, Ace adalah sosok politikus muda yang kini duduk di pimpinan Komisi VIII. Kehadiran Ace tentunya akan memberikan warna positif bagi kemajuan kepemudaan dan keolahragaan di Tanah Air.

"Muda, doktor, berpengalaman, rekam jejaknya mentereng sebagai politisi, intelektual muslim moderat, tokoh NU, mantan presiden kampus, dan mantan Aktivis 98. Ace paket komplit," pungkasnya.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
8 Tuntutan Forum Purnawirawan...
8 Tuntutan Forum Purnawirawan TNI, Mendorong Reshuffle hingga Pergantian Wapres
KPPG Ingin Kaum Perempuan...
KPPG Ingin Kaum Perempuan Terlibat dalam Kancah Politik Nasional
Buka Pendidikan untuk...
Buka Pendidikan untuk Politikus Muda Golkar, Bahlil Puji Misbakhun
Mensos Ngaku Tak Pernah...
Mensos Ngaku Tak Pernah Dengar Wacana Reshuffle Kabinet Prabowo
GP Ansor Gelar Gowes...
GP Ansor Gelar Gowes Sejauh 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
Batal Ikut Maraton di...
Batal Ikut Maraton di AS, Misbakhun Dinilai Tunjukkan Loyalitas
Isu Reshuffle Kabinet,...
Isu Reshuffle Kabinet, Golkar Yakin Prabowo Tak Akan Pertaruhkan Kepentingan Rakyat demi 1-2 Orang
Mensesneg Tegaskan Tidak...
Mensesneg Tegaskan Tidak Ada Reshuffle dalam Waktu Dekat
Prabowo Diisukan akan...
Prabowo Diisukan akan Kembali Reshuffle Kabinet, Sekjen Gerindra: Saya Belum Dengar
Rekomendasi
Hasil Piala Sudirman...
Hasil Piala Sudirman 2025: Ester Nurumi Menang, Indonesia Ungguli Inggris 4-0
Pramono Anung Ditemani...
Pramono Anung Ditemani Charles Honoris Melayat ke Rumah Duka Brando Susanto
Keterlaluan! 3 Orang...
Keterlaluan! 3 Orang Sekeluarga Ini Sindikat Pemalsu Kupon Sembako Rumah Sakit
Berita Terkini
Ketua DPP Perindo: Kerja...
Ketua DPP Perindo: Kerja Keras dan Prestasi Jadi Kunci Peran Perempuan di Politik
15 menit yang lalu
Ledakan Dahsyat Guncang...
Ledakan Dahsyat Guncang Pelabuhan Iran, Kemlu Pastikan Tak Ada WNI Jadi Korban
29 menit yang lalu
Wamensesneg Ungkap Tujuan...
Wamensesneg Ungkap Tujuan Video Monolog Wapres Gibran: Supaya Tak Ada Lagi Informasi Bias
2 jam yang lalu
Mendagri Tito Buka Peluang...
Mendagri Tito Buka Peluang Revisi UU Ormas, DPR Terbuka: Kalau Urgen
3 jam yang lalu
PMRI Ajak Perantau Riau...
PMRI Ajak Perantau Riau Berkontribusi Membangun Bangsa
3 jam yang lalu
Inovasi AI Diyakini...
Inovasi AI Diyakini Bisa Bawa Dunia Teknologi Semakin Bermanfaat
4 jam yang lalu
Infografis
7 Negara Eropa Ini Diramal...
7 Negara Eropa Ini Diramal Akan Bernasib Sama dengan Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved