Mutasi TNI, Marsda Wahyu Hidayat Jadi Dankopasgat

Kamis, 02 Februari 2023 - 14:40 WIB
loading...
Mutasi TNI, Marsda Wahyu...
Komandan Pasukan Pengamanan Presiden (Danpaspampres) Marsekal Muda (Marsda) TNI Wahyu Hidayat Sudjatmiko dirotasi menjadi Komandan Komando Pasukan Gerak Cepat (Dankopasgat). Foto/Tangkapan layar YouTube Jenderal Andika Perkasa
A A A
JAKARTA - Komandan Pasukan Pengamanan Presiden ( Danpaspampres ) Marsekal Muda (Marsda) TNI Wahyu Hidayat Sudjatmiko dirotasi menjadi Komandan Komando Pasukan Gerak Cepat (Dankopasgat). Rotasi atau mutasi TNI itu tertuang dalam surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/114/I/2023.

Surat keputusan tertanggal 31 Januari 2023 itu ditandatangani oleh Panglima TNI Laksamana Yudo Margono. Dalam surat keputusan itu, Dankopasgat Marsda TNI Taspin Hasan dirotasi menjadi Pa Sahli TK.III Bid Ekkudag Panglima TNI.



Posisi yang ditinggalkan Wahyu Hidayat digantikan oleh Brigjen TNI Rafael Granada Baay yang sebelumnya menjabat Dir H Bais TNI. Wahyu Hidayat Sudjatmiko adalah lulusan Akademi Angkatan Udara (AAU) 1993 dari kecabangan Komando Pasukan Gerak Cepat (Kopasgat).

Dia juga pernah menjabat Wakil Komandan Pasukan Pengamanan Presiden (Wadanpaspampres). Selain itu, sejumlah jabatan strategis pernah dia emban selama meniti karier di pasukan elite TNI AU, di antaranya Komandan Batalyon Komando 462/Paskhas pada 2006, Komandan Skadron Udara Karbol Tk. II AAU pada 2008, Komandan Menwalprtoneg Paspampres pada 2010.



Kemudian, dia diangkat menjadi Komandan Grup C Paspampres. Lalu, Asops Korpaskhas selama setahun pada 2014-2015.

Selanjutnya, Komandan Pusdiklat Paskhas pada 2015-2016, dan Patun Kelompok Susstaf Korsis Seskoau pada 2016-2018. Karier militernya terus menanjak dengan diangkat sebagai Asren Korpaskhas selama tiga tahun mulai 2018 hingga 2021.

Wahyu kemudian kembali lagi ke lingkungan Istana dengan menjadi Wakil Komandan Paspampres sejak 2021 hingga 2022 sebelum akhirnya diangkat menjadi Komandan Paspampres terhitung sejak 27 Juni 2022.
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
3 Fakta Novi Helmy Prasetya...
3 Fakta Novi Helmy Prasetya Diproses Mundur dari TNI setelah Jadi Dirut Bulog
Profil Brigjen TNI Jannie...
Profil Brigjen TNI Jannie Aldrin Siahaan yang Digeser Jadi Inspektur Kostrad
Karier Militer Mayjen...
Karier Militer Mayjen TNI Piek Budyakto, Pangdam IX/Udayana yang Baru
Ketum PB Lemkari, Mayjen...
Ketum PB Lemkari, Mayjen TNI Mar Purn Bambang Sutrisno Canangkan Panca Cipta Digdaya
6 Jenderal TNI AD Jadi...
6 Jenderal TNI AD Jadi Stafsus Baru KSAD Paska Mutasi Maret 2025, Ada Pati Bintang 3
Daftar 6 Jabatan Strategis...
Daftar 6 Jabatan Strategis yang Diganti Panglima TNI, dari Kapuspen hingga Danjen Akademi TNI
3 Jenderal Kostrad Digeser...
3 Jenderal Kostrad Digeser Panglima TNI, Salah Satunya Sandang Pangkat Mayjen TNI
4 Letjen TNI Belum Genap...
4 Letjen TNI Belum Genap Seminggu Dapat Jabatan Baru, 2 di Antaranya Jebolan Akmil 1990
Profil Mayjen Raden...
Profil Mayjen Raden Sidharta Wisnu Graha, Danjen Akademi TNI Pengganti Novi Helmy Prasetya
Rekomendasi
5 Anggota Keluarga Kerajaan...
5 Anggota Keluarga Kerajaan Inggris yang Melanggar Aturan Istana, Pangeran Harry Paling Sering
Pemudik Ngaku Kehilangan...
Pemudik Ngaku Kehilangan Kartu E-Toll Saldo Rp1 Juta di Ruas Tol Semarang-Batang
LPDB Perkuat Ekonomi...
LPDB Perkuat Ekonomi Syariah Berbasis Koperasi melalui Pembiayaan Dana Bergulir
Berita Terkini
2 Pati Polri Naik Pangkat...
2 Pati Polri Naik Pangkat Jadi Jenderal Bintang 3, Nomor 1 Jebolan Akpol 1992
3 jam yang lalu
Mudik Lebaran 2025:...
Mudik Lebaran 2025: Terjadi 150 Kasus Kecelakaan, 8 Orang Tewas
5 jam yang lalu
SBY dan Jokowi Bakal...
SBY dan Jokowi Bakal Salat Idulfitri 2025 di Masjid Istiqlal
6 jam yang lalu
379 Penyandang Disabilitas...
379 Penyandang Disabilitas Mendapatkan Kemudahan Mudik Lebaran
6 jam yang lalu
Jelang Idulfitri, Megawati...
Jelang Idulfitri, Megawati Nyekar ke Makam Taufiq Kiemas dan Fatmawati Soekarno
8 jam yang lalu
Meneladani Sikap Pemaaf...
Meneladani Sikap Pemaaf Menag Nasaruddin Umar di Momen Idulfitri
9 jam yang lalu
Infografis
Usia Pensiun Prajurit...
Usia Pensiun Prajurit TNI dari Pangkat Terendah hingga Tertinggi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved