Kelestarian Lingkungan Dinilai Akan Menjaga Ketersediaan Air Bersih

Kamis, 02 Februari 2023 - 06:03 WIB
loading...
Kelestarian Lingkungan Dinilai Akan Menjaga Ketersediaan Air Bersih
Kelestarian lingkungan masih jadi pekerjaan rumah bersama. Pasalnya dengan masih terjaganya lingkungan maka akan terjaga juga air bersih dan kondisi udara. Foto/Ilustrasi/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Kelestarian lingkungan masih menjadi pekerjaan rumah bersama. Pasalnya dengan masih terjaganya kondisi lingkungan maka akan terjaga juga air bersih dan kondisi udara.

Pandangan ini disampaikan oleh Guru Besar Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Hasanuddin (Unhas), Anwar Daud yang mengungkap tentang bahayanya zat kimia Bisfenol A (BPA) terhadap lingkungan dan manusia.

"Apabila bahan pangan yang tercemar zat BPA berlebih dan dikomsumsi, akan menyebabkan terganggunya sistem kardiovaskular dan sistem reproduksi," kata Anwar Daud, dalam keterangannya, Rabu (1/2/2023).

"Bahkan bisa mengganggu perkembangan otak. Serta kelebihan zat BPA juga akan mengakibatkan gangguan ginjal, diabetes, sampai kanker," tambahnya.

Baca juga: Air Bersih Berperan Penting terhadap Tumbuh Kembang Anak

Kata Anwar, dengan banyaknya masalah yang diakibatkan oleh zat BPA ini pada kemasan pangan, banyak ahli kesehatan yang menyarankan untuk mengurangi penggunaan produk yang mengandung BPA, serta bisa beralih ke produk yang bebas BPA.

"Sehingga air akan sangat aman dikonsumsi dan terjaga kualitasnya, selain itu juga mendukung pelestarian lingkungan hidup," ujarnya.

Wakil Direktur Utama PT Sariguna Primatirta Tbk, Melisa Patricia menambahkan, masyarakat lebih peduli terhadap kesehatan serta produk berkualitas akan membuat mereka lebih memilih serta memilah lagi makanan dan minuman yang dikonsumsi.

"Dan selanjutnya akan berdampak kepada meningkatnya konsumsi air minum dalam kemasan. Hal ini seperti galon Cleo yang sudah bebas dari zat BPA. Sehingga akan membuatnya aman untuk kesehatan tubuh serta ginjal," ucapnya.

Masalah lingkungan tersebut juga menjadi konsen komitmen pemerintah. Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan, penanaman bibit pohon perlu dilakukan di lahan-lahan kritis.

"Inilah proses merehabilitasi lingkungan kita, memperbaiki lingkungan kita dengan sebuah aksi yang jelas, konkret dan bisa dihitung," kata Presiden Jokowi saat meresmikan Persemaian Rumpin, di Rumpin, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Jumat (10/6/2022).
(maf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1797 seconds (0.1#10.140)