3 Kelompok Relawan Pendukung Anies Baswedan Bentuk Sekber Kuning Ijo Biru

Rabu, 01 Februari 2023 - 16:28 WIB
loading...
3 Kelompok Relawan Pendukung Anies Baswedan Bentuk Sekber Kuning Ijo Biru
Tiga kelompok relawan pendukung Anies Baswedan di Pilpres 2024 membentuk Sekretariat Bersama (Sekber) Kuning Ijo Biru (KIB). Foto/MPI/Felldy Utama
A A A
JAKARTA - Tiga kelompok relawan pendukung Anies Baswedan di Pilpres 2024 membentuk Sekretariat Bersama (Sekber) Kuning Ijo Biru (KIB). Tiga kelompok relawan ini adalah Go-Anies, Forum Ka'bah Membangun, dan Anies Amanat Indonesia.

Kesepakatan pembentukan Sekber KIB ini ditunjukkan dengan penandatangan bersama-sama dari masing-masing simpul relawan. Surat kesepakatan bersama itu dibacakan secara langsung oleh Ketua Umum Kornas Go-Anies Sirajuddin Abdul Wahab yang didampingi oleh Ketua Kornas Forum Ka'bah Membangun Habil Marati dan Ketua Umum Kornas Amanat Indonesia Sahrin Hamid.

"Kami tiga simpul relawan Go-Anies, Forum Ka'bah Membangun, Anies Amanat Indonesia di seluruh Indonesia dengan ini menyatakan membentuk sekretariat bersama dengan nama Kuning-Ijo-Biru (Sekber KIB), sebagai wadah bersama, setara, dan solid untuk memperjuangkan dan memenangkan Anies Rasyid Baswedan sebagai Presiden Republik Indonesia," kata Sirajuddin di Hotel Century, Jakarta, Rabu (1/2/2023).





Dalam sambutannya, Sirajuddin mengakui ada kemiripan nama dengan KIB atau Koalisi Indonesia Bersatu. Kendati demikian, kader Golkar itu menegaskan bahwa keduanya memiliki visi yang berbeda.

"Jadi namanya saja sama, tapi spiritnya berbeda," pungkasnya.
(rca)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1205 seconds (0.1#10.140)