8 Jenderal TNI yang Dimutasi Menjadi Staf Khusus KSAD Dudung

Rabu, 01 Februari 2023 - 07:06 WIB
loading...
8 Jenderal TNI yang Dimutasi Menjadi Staf Khusus KSAD Dudung
Delapan jenderal TNI AD ditunjuk menjadi staf khusus KSAD Jenderal TNI Dudung Abdrachman melalui Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/48/I/2023 tertanggal 16 Januari 2023. Foto/dok.Dispenad
A A A
JAKARTA -

Sebanyak 223 perwira tinggi (pati) TNI dimutasi Panglima TNI Laksamana Yudo Margono di awal 2023 ini. Mutasi para pati tersebut tertuang dalam Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/48/I/2023 tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan Dalam Jabatan di Lingkungan TNI pada 16 Januari 2023.

Di antara para pati tersebut, terdapat delapan jenderal TNI AD yang dimutasi menjadi staf khusus Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman. Berikut daftar staf khusus KSAD berdasarkan Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/48/I/2023:

1. Brigjen TNI Amino Setya Budi

8 Jenderal TNI yang Dimutasi Menjadi Staf Khusus KSAD Dudung

Foto/istimewa
Amino Setya Budi merupakan abituren Akademi Milter (Akmil) 1992. Sebelum menjadi staf khusus KSAD, dia menjabat sebagai Kepala Badan Intelijen (BIN) Daerah Riau. Jabatan terakhirnya yaitu Agen Intelijen Ahli Madya pada Direktorat Maluku dan Papua Deputi Bidang Intelijen Dalam Negeri BIN.

2. Mayjen TNI Andrey Satwika Yogaswara

8 Jenderal TNI yang Dimutasi Menjadi Staf Khusus KSAD Dudung

Andrey Satwika Yogaswara saat masih berpangkat Brigjen. Foto/wikipedia
Andrey Satwika Yogaswara merupakan lulusan Akademi Militer tahun 1995 dari kecabangan Polisi Militer. Karier tentara kelahiran 24 Juni 1974 ini banyak dihabiskan di Puspom TNI. Salah satu prestasinya adalah menyidik kasus perusakan Mapolsek Ciracas oleh prajurit TNI.

Pada 2016, dia dipercaya menjabat sebagai Wadanpomdam V/Brawijaya. Setelah sempat menjadi Pamen Mabes TNI dan Kasat Idik Puspom TNI, pada 2018 dia ditunjuk menjadi Danpomdam III/Siliwangi hingga tahun 2020. Di tahun itu Andrey dimutasi menjadi Danpomdam Jaya. Setahun kemudian Andrey menjadi Dirbindik Puspomad. Selama 2022 dia mengenyam tiga jabatan mulai Wakil Oditur Jenderal TNI, Inspektur Babinkum TNI, serta Danpuspom TNI yang menjadi jabatan terakhirnya sebelum ditunjuk sebagai staf khusus KSAD.

3. Brigjen TNI Purmanto

8 Jenderal TNI yang Dimutasi Menjadi Staf Khusus KSAD Dudung

Foto/istimewa

Purmanto adalah jenderal TNI AD kelahiran 1 September 1970, lulusan Akmil tahun 1993 ini dari kecabangan Infanteri. Jabatan terakhir sebelum menjadi staf khusus KSAD adalah Komandan Korem 032/Wirabraja.

Berikut jejak kariernya:
• Danyonif Raider Khusus 752/Vira Yudha Sakti (2010—2011)
• Dandim 1801/Manokwari (2011—2012)
• Danbrigif 7/Rimba Raya (2014—2015)
• Dosen Madya Seskoad (2015)
• Staf Ahli Pangdam IM bidang Manajemen Sishanneg (2016—2017)
• Danrem 011/Lilawangsa (2018—2020)
• Danmensis Secapaad[1] (2020—2021)
• Danrem 032/Wirabraja (2021—2023)
• Staf Khusus Kasad (2023—sekarang)

4. Brigjen TNI Maulana Ridwan

8 Jenderal TNI yang Dimutasi Menjadi Staf Khusus KSAD Dudung

Foto/wikipedia
Maulana Ridwan merupakan lulusan Akmil 1993 ini dari kecabangan Infanteri. Jabatan terakhir jenderal bintang satu kelahiran November 1970 adalah Komandan Korem 151/Binaiya.

Berikut jejak kariernya:
• Dandim 0411/Lampung Tengah (2012 – 2015)
• Dandim 0201/BS Medan (2015—2017)
• Asintel Kasdam I/Bukit Barisan (2017)
• Paban I/Ren Spamad
• Widyaiswara Bidang Min Akmil[2] (2020—2021)
• Waasintel Kasad Bidang Bin Intel[3] (2021—2022)
• Danrem 151/Binaiya (2022—2023)
• Staf Khusus Kasad (2023—Sekarang)

5. Brigjen TNI Wawan Erawan

8 Jenderal TNI yang Dimutasi Menjadi Staf Khusus KSAD Dudung

Foto/istimewa
Wawan Erawan lahir pada 9 Desember 1969, merupakan jenderal bintang satu lulusan Akmil 1994. Jabatan terakhir sebelum menjabat staf khusus KSAD adalah Komandan Korem 181/Praja Vira Tama.

Berikut jejak kariernya:
• Danyonif Para Raider 433/Julu Siri (2010—2011)
• Dandim 0613/Ciamis (2011-2012)
• Kasi Ops Kasrem 032/Wirabraja[1] (2015—2018)
• Asops Kasdam Iskandar Muda (2018—2019)
• Paban III/Tahwil Sterad (2021)
• Danrem 181/Praja Vira Tama (2022—2023)

6. Brigjen TNI Evi Reza Pahlevi

8 Jenderal TNI yang Dimutasi Menjadi Staf Khusus KSAD Dudung

Foto/istimewa
Evi Reza Pahlevi adalah seorang jenderal bintang satu TNI AD lulusan Akmil 1991. Sebelum dimutasi menjadi staf khusus KSAD, jabatan terakhirnya adalah Komandan Korem 174/Anim Ti Waninggap.

Berikut jejak kariernya:
• Komandan Yonif 113/Jaya Sakti (2008—2009)
• Komandan Kodim 0111/Bireuen (2011)
• Komandan Brigif 21/Komodo (2015)
• Pamen Denma Mabesad (2015)
• Paban I/Ren Sopsad
• Waasops Kasad Bidang Siapops[1] (2020—2022)
• Komandan Korem 174/Anim Ti Waninggap (2022—2023)

7. Brigjen TNI Djashar Djamil

8 Jenderal TNI yang Dimutasi Menjadi Staf Khusus KSAD Dudung

Foto/istimewa
Djashar Djamil merupakan jenderal bintang satu TNI AD lulusan Akmil 1988 dari kecabangan Zeni. Sebelum menjadi staf khusus KSAD, tentara kelahiran 26 April 1967 menjabat Kapok Sahli Pangdam I/Bukit Barisan.

Berikut jejak kariernya:
• Danyonzikon 13/Karya Etmaka (2005—2007)
• Dandim 1411/Bulukumba (2008—2009)
• Kazi Kostrad
• Aslog Kaskostrad (2012)
• Paban IV/Faskon Slogad
• Kadisjarahad (2016—2018)
• Staf Khusus Kasad[3] (2018—2020)
• Danrem 141/Toddopuli (2020—2022)
• Kapok Sahli Pangdam I/Bukit Barisan (2022—2023)

8. Mayjen TNI Haryono

8 Jenderal TNI yang Dimutasi Menjadi Staf Khusus KSAD Dudung

Foto/antara
Haryono merupakan lulusan Akademi Militer tahun 1991. Sebelum menjadi staf khusus KSAD, peri kelahiran Mei 1967 ini menjabat Aslog Panglima TNI.

Berikut jejak kariernya:
• Pabandya Jaslog Slogdam VII/Wirabuana (2008)
• Danyonzipur 8/SMG Kodam VII/Wirabuana (2009)
• Pabandya-2/Lan Spaban-IV/Faskon Slogad (2010)
• Aslog Danpaspampres (2013)
• Paban VI/Binsis Slogad (2018)
• Dandenma Mabesad[1] (2020)
• Dircab Pusziad (2022)
• Aslog Panglima TNI (2022—2023)
(muh)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1193 seconds (0.1#10.140)