Srikandi PPIR Galang Suara Perempuan Menangkan Prabowo di Pilpres 2024

Rabu, 30 November 2022 - 20:14 WIB
Purnawirawan Pejuang Indonesia Raya (PPIR) melantik kepengurusan Srikandi PPIR untuk memenangkan Prabowo Subianto di Pilpres 2024. Foto/istimewa
JAKARTA - Purnawirawan Pejuang Indonesia Raya (PPIR) yang merupakan salah satu Organisasi sayap Partai Gerindra , melantik kepengurusan Srikandi PPIR di Gedung Sekar Wijaya, Kusuma,Jakarta Timur.

Pelantikan dilakukan oleh Ketua Umum PPIR Mayjen TNI (Purn) Musa Bangun, yang juga menjabat Wakil Ketua Umum Partai Gerindra. Dalam pelantikan itu, Kolonel (Purn) J. Johanna M didapuk sebagai Ketua Srikandi PPIR.

Kepada 700 kader Srikandi PPRI yang hadir dalam pelantikan ini, Musa Bangun berharap para kader Srikandi PPIR selalu membantu bangsa Indonesia dalam menghadapi berbagai tantangan dan hambatan saat ini.





“Para kader harus bisa melihat pemimpin yang mampu menjawab tantangan global dan masa depan serta mencari pemimpin yang amanah. Untuk itu kita sadar bahwa kita ada di barisan pendukung Prabowo Subianto. Beliau adalah mantan prajurit, pengusaha dan politikus. Pak Prabowo dulu seperti kita, yang pernah di sumpah sebagai prajurit untuk mengabdi kepada Nusa, Bangsa dan Negara,” katanya, Rabu (30/11/2022).

Musa Bangun optimistis dengan rekam jejak, pengalaman, kepemimpinan dan karakter Prabowo sebagai mantan prajurit profesional yang saat ini dibutuhkan oleh bangsa dan negara untuk bangkit serta berjuang demi kesejahteraan dan keadilan seluruh rakyat indonesia. ”Kita meyakini bahwa Pak Prabowo mampu melanjutkan kepemimpinan nasional berikutnya dengan lebih baik dalam menuju cita cita nasional kita,” ucapnya.



Lulusan AKABRI 1983 itu juga berharap kepada Srikandi PPIR yang tergabung dari Purnawirawan Kops Wanita TNI, Polwan dan ibu -ibu dari berbagai profesi turut serta memperkuat barisan PPIR sebagai sayap Partai Gerindra dan pendukung militan Prabowo Subianto.

“Karena kami paham peran wanita di masyarakat dan bangsa ini sangat menentukan. Oleh karena itu peran Srikandi PPIR sangat sentral dalam menyentuh dan mengajak kaum perempuan di masyarakat terkhusus untuk memenangkan Prabowo Subianto dalam Pemilihan Presiden 2024,” tegasnya.

Musa Bangun menyebut, Srikandi PPIR akan dibentuk di seluruh wilayah Indonesia. Hal ini merupakan bentuk komitmen dari PPIR dan Srikandi PPIR untuk berjuang sekuat tenaga dalam memenangkan Prabowo dan Partai Gerindra di Pemilu 2024 dan Pilpres 2024.

”PPIR merupakan kumpulan purnawirawan Tentara Nasional Indonesia (TNI) angkatan darat, laut, udara dan Polri serta masyarakat sipil dari berbagai profesi yang beragam suku, agama, ras dan golongan yang sudah berdiri di seluruh daerah di Indonesia,” katanya.
(cip)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More