KRI Wahidin Sudirohusodo Jadi RS Terapung, Prabowo Banggakan Kemampuan Anak Bangsa Buat Kapal Rumit
Kamis, 03 November 2022 - 16:10 WIB
JAKARTA - Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto mengukuhkan nama kapal perang buatan industri dalam negeri yakni, Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) dr. Wahidin Sudirohusodo (WSH)-991 untuk memperkuat Alat Utama Sistem Senjata (Alutsista) TNI khususnya di jajaran TNI Angkatan Laut.
Pengukuhan dilaksanakan di Dermaga Pondok Dayung, Jakarta Utara, pada acara VIP Ship Tour dalam rangkaian kegiatan Indo Defence 2022 Expo and Forum, Kamis (3/11/2022).
Prabowo dalam sambutannya menyampaikan rasa bangganya kepada anak bangsa yang telah mampu membangun dan memproduksi kapal-kapal yang cukup rumit seperti KRI ini. "Dan kita berbangga bahwa putra-putri Indonesia sekarang sudah mampu membuat kapal-kapal yang cukup rumit dan besar. Kamampuan ini harus kita teruskan,” ujar Prabowo.
Prabowo pun mengucapkan selamat kepada PT PAL Indonesia dan seluruh jajarannya yang telah bekerja keras membangun kapal ini. Pengukuhan KRI dr. Wahidin Sudirohusodo-991 ditandai pembacaan pernyataan pengukuhan dilanjutkan penekanan tombol sirine oleh Menhan Prabowo didampingi Kasal dan Ahli Waris dr. Wahidin Sudirohusono.
"Dengan mengucap Bismillahirahmanirrahim, pada hari ini, Kamis tanggal 3 November 2022, pukul 09.42 WIB, dengan ini nama dokter Wahidin Sudirohusodo saya kukuhkan menjadi nama KRI dr.Wahidin Sudirohusodo dengan nomor lambung 991," kata Prabowo.
Prabowo pun merasa mendapat kehormatan berkesempatan mengukuhkan nama KRI dr. Wahidin Sudirohusono. Pemberian nama pahlawan pada kapal ini membuktikan bahwa bangsa dan rakyat Indonesia khususnya jajaran TNI AL selalu mengingat bahwa kemerdekaan bangsa Indonesia didapatkan karena pengorbanan, keteladanan dan kepemimpinan dari para pahlawan.
"Saya memberikan penghargaan yang setinggi - tingginya kepada pimpinan Angkatan Laut yang terus melestarikan cinta Tanah Air melalui pemberian nama nama pahlawan kepada kapal kapal yang penting,” ungkapnya.
KRI dr. Wahidin Sudirohusodo-991 adalah satu kapal jenis Bantu Rumah Sakit (BRS) buatan industri pertahanan dalam negeri hasil karya anak bangsa PT PAL Indonesia di Surabaya. KRI dr Wahidin Sudirohusodo merupakan Kapal Bantu Rumah sakit yang masuk dalam jajaran Satuan Kapal Bantu Komando Armada III dan memiliki fungsi asasi dalam rangka mendukung layanan kesehatan di darat, laut dan udara, serta mendukung Operasi Militer Perang maupun Operasi Militer Selain Perang.
Pengukuhan dilaksanakan di Dermaga Pondok Dayung, Jakarta Utara, pada acara VIP Ship Tour dalam rangkaian kegiatan Indo Defence 2022 Expo and Forum, Kamis (3/11/2022).
Prabowo dalam sambutannya menyampaikan rasa bangganya kepada anak bangsa yang telah mampu membangun dan memproduksi kapal-kapal yang cukup rumit seperti KRI ini. "Dan kita berbangga bahwa putra-putri Indonesia sekarang sudah mampu membuat kapal-kapal yang cukup rumit dan besar. Kamampuan ini harus kita teruskan,” ujar Prabowo.
Baca Juga
Prabowo pun mengucapkan selamat kepada PT PAL Indonesia dan seluruh jajarannya yang telah bekerja keras membangun kapal ini. Pengukuhan KRI dr. Wahidin Sudirohusodo-991 ditandai pembacaan pernyataan pengukuhan dilanjutkan penekanan tombol sirine oleh Menhan Prabowo didampingi Kasal dan Ahli Waris dr. Wahidin Sudirohusono.
"Dengan mengucap Bismillahirahmanirrahim, pada hari ini, Kamis tanggal 3 November 2022, pukul 09.42 WIB, dengan ini nama dokter Wahidin Sudirohusodo saya kukuhkan menjadi nama KRI dr.Wahidin Sudirohusodo dengan nomor lambung 991," kata Prabowo.
Baca Juga
Prabowo pun merasa mendapat kehormatan berkesempatan mengukuhkan nama KRI dr. Wahidin Sudirohusono. Pemberian nama pahlawan pada kapal ini membuktikan bahwa bangsa dan rakyat Indonesia khususnya jajaran TNI AL selalu mengingat bahwa kemerdekaan bangsa Indonesia didapatkan karena pengorbanan, keteladanan dan kepemimpinan dari para pahlawan.
"Saya memberikan penghargaan yang setinggi - tingginya kepada pimpinan Angkatan Laut yang terus melestarikan cinta Tanah Air melalui pemberian nama nama pahlawan kepada kapal kapal yang penting,” ungkapnya.
KRI dr. Wahidin Sudirohusodo-991 adalah satu kapal jenis Bantu Rumah Sakit (BRS) buatan industri pertahanan dalam negeri hasil karya anak bangsa PT PAL Indonesia di Surabaya. KRI dr Wahidin Sudirohusodo merupakan Kapal Bantu Rumah sakit yang masuk dalam jajaran Satuan Kapal Bantu Komando Armada III dan memiliki fungsi asasi dalam rangka mendukung layanan kesehatan di darat, laut dan udara, serta mendukung Operasi Militer Perang maupun Operasi Militer Selain Perang.
(cip)
tulis komentar anda