Ribuan Kader dan Simpatisan Antar Prabowo Daftarkan Gerindra ke KPU

Senin, 08 Agustus 2022 - 19:55 WIB
Karena itu, Prabowo menegaskan, seluruh partai yang akan ikut sebagai peserta pemilu harus siap bersaing dengan sehat dan menjunjung tinggi demokrasi.

"Kita ingin menghasilkan demokrasi yang baik, dan demokrasi yang baik harus diawali dengan itikad yang baik. Bahwa kita akan bersaing dengan semangat, bersaing dengan penuh kompetisi, kita akan adu argumen, adu program, adu gagasan. Tapi semuanya adalah sahabat, semuanya adalah kawan, semuanya adalah sesama anak bangsa. Jadi kita ingin Pemilu yang gembira, pemilu yang penuh kekeluargaan," ujar Prabowo disambut teriakan simpatisan Gerindra dan PKB "Prabowo Presiden".

Saat ditanya wartawan soal kesiapannya maju sebagai capres di 2024, Prabowo menegaskan siap jika rakyat menghendaki.

"Ya kita lihat hasil rapimnas (Rapat Pimpinan Nasional). Tapi kalau memang saya dapat tugas, saya anggap tugas itu tugas yang suci untuk berbakti dan mengabdi kepada rakyat, tentunya harus saya terima dengan baik seandainya nanti dicalonkan," tegasnya.
(abd)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More