Istri Ferdy Sambo Berurai Air Mata Jenguk Suami di Mako Brimob
Minggu, 07 Agustus 2022 - 19:01 WIB
DEPOK - Putri Candrawathi, istri Irjen Ferdy Sambo berurai air mata saat mendatangi Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat. Kehadirannya untuk menjenguk suaminya yang saat ini menjalani pemeriksaan oleh tim khusus atas kasus dugaan pelanggaran kode etik peristiwa kematian Brigadir Nopriansyah Yoshua Hutabarat alias Brigadir J .
"Saya Putri bersama anak-anak, saya mempercayai dan tulus mencintai suami saya. Saya mohon doa biar kami sekeluarga kuat menjalani masa yang sulit ini," kata Putri, Minggu (7/8/2022).
Didampingi keluarga dan kuasa hukum, ini kali pertama Putri muncul di hadapan media. Dia menangis saat menyampaikan pernyataan di depan media. "Saya ikhlas memaafkan segala perbuatan yang kami dan keluarga alami," katanya.
Inspektorat Khusus (Itsus) Polri menempatkan Irjen Ferdy Sambo di Mako Brimob selama 30 hari untuk menjalani pemeriksaan dugaan pelanggaran kode etik yang diduga dilakukan Ferdy Sambo.
Dia diduga melakukan pelanggaran prosedur dalam penanganan kasus tewasnya Brigadir Brigadir J. Dia diduga melakukan penghilangan atau perusakan barang bukti berupa senjata, proyektil bahkan CCTV.
"Saya Putri bersama anak-anak, saya mempercayai dan tulus mencintai suami saya. Saya mohon doa biar kami sekeluarga kuat menjalani masa yang sulit ini," kata Putri, Minggu (7/8/2022).
Didampingi keluarga dan kuasa hukum, ini kali pertama Putri muncul di hadapan media. Dia menangis saat menyampaikan pernyataan di depan media. "Saya ikhlas memaafkan segala perbuatan yang kami dan keluarga alami," katanya.
Inspektorat Khusus (Itsus) Polri menempatkan Irjen Ferdy Sambo di Mako Brimob selama 30 hari untuk menjalani pemeriksaan dugaan pelanggaran kode etik yang diduga dilakukan Ferdy Sambo.
Dia diduga melakukan pelanggaran prosedur dalam penanganan kasus tewasnya Brigadir Brigadir J. Dia diduga melakukan penghilangan atau perusakan barang bukti berupa senjata, proyektil bahkan CCTV.
(abd)
tulis komentar anda