KPU Resmi Luncurkan Tahapan Penyelenggaraan Pemilu 2024
Selasa, 14 Juni 2022 - 21:18 WIB
JAKARTA - Ketua Komisi Pemilihan Umum ( KPU ) Hasyim Asy’ari resmi membuka peluncuran tahapan penyelenggaran Pemilu 2024 , Selasa (14/6/2022). Peluncuran tahapan Pemilu ditandai dengan menekan sirine.
"Pada malam hari ini, tanggal 14 Juni 2022, kalau dihitung mulai dari 14 Februari 2024 hari pemungutan suara dihitung mundur, pada hari ini tepat 20 bulan sebelum hari pemungutan suara," kata Hasyim di Gedung KPU, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (14/6/2022).
"Dan menurut mandat Konstitusi, dan mandat undang-undang, pada hari ini adalah hari dimulainya tahapan pemilu tahun 2024," katanya lagi.
Tidak lupa Hasyim meminta dukungan kepada semua pihak yang terlibat agar tahapan hingga pelaksanaan pemilu dapat berjalan lancar.
"Tentu kami tidak bisa bekerja sendiri, kami selalu mohon dukungan dari pemerintah, kami mohon dukungan DPR, partai politik, segenap pimpinan bangsa dan seluruh rakyat Indonesia," ucapnya.
Acara berlangsung meriah dan dihadiri Ketua DPR Puan Maharani, Wakil Ketua DPD Nono Sampono, lalu perwakilan eksekutif, seperti Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian.
Baca juga: Masa Kampanye Pemilu 2024 Hanya 75 Hari, KPU: Mengurangi Potensi Pembelahan
Dalam peluncuran tahapan pemilu, acara juga diisi oleh penyanyi ternama seperti Novia Bachmid dan Tia (AFI).
Setelah tahapan awal Pemilu 2024 resmi dibuka, nantinya KPU merancang perencanaan program dan anggaran, serta penyusunan peraturan pelaksanaan penyelenggaraan pemilu.
"Pada malam hari ini, tanggal 14 Juni 2022, kalau dihitung mulai dari 14 Februari 2024 hari pemungutan suara dihitung mundur, pada hari ini tepat 20 bulan sebelum hari pemungutan suara," kata Hasyim di Gedung KPU, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (14/6/2022).
"Dan menurut mandat Konstitusi, dan mandat undang-undang, pada hari ini adalah hari dimulainya tahapan pemilu tahun 2024," katanya lagi.
Tidak lupa Hasyim meminta dukungan kepada semua pihak yang terlibat agar tahapan hingga pelaksanaan pemilu dapat berjalan lancar.
"Tentu kami tidak bisa bekerja sendiri, kami selalu mohon dukungan dari pemerintah, kami mohon dukungan DPR, partai politik, segenap pimpinan bangsa dan seluruh rakyat Indonesia," ucapnya.
Acara berlangsung meriah dan dihadiri Ketua DPR Puan Maharani, Wakil Ketua DPD Nono Sampono, lalu perwakilan eksekutif, seperti Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian.
Baca juga: Masa Kampanye Pemilu 2024 Hanya 75 Hari, KPU: Mengurangi Potensi Pembelahan
Dalam peluncuran tahapan pemilu, acara juga diisi oleh penyanyi ternama seperti Novia Bachmid dan Tia (AFI).
Setelah tahapan awal Pemilu 2024 resmi dibuka, nantinya KPU merancang perencanaan program dan anggaran, serta penyusunan peraturan pelaksanaan penyelenggaraan pemilu.
(abd)
tulis komentar anda