Masuk Struktur KPPI, Perindo Sampaikan Sejumlah Harapan untuk Kaum Perempuan
Jum'at, 25 Maret 2022 - 14:13 WIB
Selain itu, sambung Ike, sesuai visi misi dari KPPI yakni mengawal advokasi kebijakan publik untuk perempuan, melakukan pendidikan politik dan penguatan perempuan politik, dan memberikan diseminasi gagasan. Bagaimana agar perempuan-perempuan di Indonesia punya satu gagasan tentang catur perpolitikan di Indonesia.
“Dan di Kartini Perindo juga sebagai organisasi sayap perempuan yang sudah menyiapkan kader-kader perempuan berkualitas, untuk duduk di Pemilu 2024, baik di eksekutif maupun di legislatif. Ada Mba Eva, ada Mba Ratih Gunaevi dan banyak sekali kader-kader perempuan yang berkualitas dan siap berjuang untuk Pemilu 2024,” papar Ike.
Sementara itu, Ketua Presidium DPP KPPI 2021-2026 Kanti W. Janis menyampaikan selamat kepada seluruh jajaran pengurus yang baru saja dilantik. Dia berharap agar para pengurus bisa bekerja dengan optimal, karena KPPI ini merupakan organisasi lintas partai yang besar, bukan hanya partai di Senayan tapi juga partai non parlemen. “Anggotanya pun beragam dan berasal dari pimpinan di masing-masing parpol dan ada yang sudah duduk sebagai anggota DPR,” kata Kanti dalam sambutannya.
Kanti menegaskan, KPPI bukan hanya wadah silaturahmi politisi perempuan. Tapi bagaimana agar KPPI bisa membawa isu-isu perempuan, karena KPPI merupakan satu-satunya organisasi terbesar di Indonesia dari lintas parpol. Sekeras apapun perhelatan pemilu, KPPI tetap berada dalam satu wadah, dan ini menunjukkan bahwa perempuan bisa berpolitik lebih baik ketimbang laki-laki.
“Kita menjadi contoh politik yang beradab, meskipun berbeda tetapi tetap bersatu. Kita harus buktikan 2024 sebagai tahun peranan perempuan secara nyata, bukan pelengkap (afirmasi 30% daftar caleg),” seru politikus PAN ini.
Dalam acara pelantikan tersebut, turut hadir secara fisik Deputi I Bidang Kesetaraan Gender Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Lenny Rosalin yang mewakili Menteri PPPA I Gusti Ayu Bintang Puspayoga; Ketua Umum Srikandi Demokrat sekaligus istri Ketua Umum Partai Demokrat, Annisa Pohan.
Ketua Presidium Kaukus Perempuan Parlemen RI (KPP RI) Diah Pitaloka; serta hadir juga secara daring yakni Wakil Ketua MPR Lestari Moerdijat; Ketua Umum KPP Golkar Airin Rachmi Diany; Anggota DPD RI GKR Hemas; dan masih banyak lagi.
“Dan di Kartini Perindo juga sebagai organisasi sayap perempuan yang sudah menyiapkan kader-kader perempuan berkualitas, untuk duduk di Pemilu 2024, baik di eksekutif maupun di legislatif. Ada Mba Eva, ada Mba Ratih Gunaevi dan banyak sekali kader-kader perempuan yang berkualitas dan siap berjuang untuk Pemilu 2024,” papar Ike.
Sementara itu, Ketua Presidium DPP KPPI 2021-2026 Kanti W. Janis menyampaikan selamat kepada seluruh jajaran pengurus yang baru saja dilantik. Dia berharap agar para pengurus bisa bekerja dengan optimal, karena KPPI ini merupakan organisasi lintas partai yang besar, bukan hanya partai di Senayan tapi juga partai non parlemen. “Anggotanya pun beragam dan berasal dari pimpinan di masing-masing parpol dan ada yang sudah duduk sebagai anggota DPR,” kata Kanti dalam sambutannya.
Kanti menegaskan, KPPI bukan hanya wadah silaturahmi politisi perempuan. Tapi bagaimana agar KPPI bisa membawa isu-isu perempuan, karena KPPI merupakan satu-satunya organisasi terbesar di Indonesia dari lintas parpol. Sekeras apapun perhelatan pemilu, KPPI tetap berada dalam satu wadah, dan ini menunjukkan bahwa perempuan bisa berpolitik lebih baik ketimbang laki-laki.
“Kita menjadi contoh politik yang beradab, meskipun berbeda tetapi tetap bersatu. Kita harus buktikan 2024 sebagai tahun peranan perempuan secara nyata, bukan pelengkap (afirmasi 30% daftar caleg),” seru politikus PAN ini.
Dalam acara pelantikan tersebut, turut hadir secara fisik Deputi I Bidang Kesetaraan Gender Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Lenny Rosalin yang mewakili Menteri PPPA I Gusti Ayu Bintang Puspayoga; Ketua Umum Srikandi Demokrat sekaligus istri Ketua Umum Partai Demokrat, Annisa Pohan.
Ketua Presidium Kaukus Perempuan Parlemen RI (KPP RI) Diah Pitaloka; serta hadir juga secara daring yakni Wakil Ketua MPR Lestari Moerdijat; Ketua Umum KPP Golkar Airin Rachmi Diany; Anggota DPD RI GKR Hemas; dan masih banyak lagi.
(cip)
tulis komentar anda