Rasakan Kerja Nyata Jokowi Jadi Alasan Kepuasan Publik Meningkat Pesat

Sabtu, 26 Februari 2022 - 13:50 WIB
Aktivis Pemuda Chrisman Damanik menilai meningkatnya kepuasan publik lantaran kerja nyata Presien Jokowi yang sudah terealisasi hingga saat ini. Foto/BPMI Setpres
JAKARTA - Hasil survei terbaru, kepuasan publik terhadap kinerja Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengalami peningkatan hingga mencapai 73,9%. Hal itu lantaran kebijakan pemerintah sangat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.

Aktivis Pemuda Chrisman Damanik menilai meningkatnya kepuasan publik lantaran kerja nyata Jokowi yang sudah terealisasi hingga saat ini. Mulai dari pembangunan infrastruktur jalan, bendungan, pelabuhan, hingga bandara.

“Publik mempunyai kepercayaan tinggi karena Jokowi totalitas dalam bekerja. Bukan hanya sekadar janji atau omongan saja namun kerja nyata yg dilakukan Jokowi,” ujar Chrisman, Sabtu (26/2/2022).



Chrisman menyampaikan berbagai kebijakan Jokowi mulai dari soal ekonomi sampai dengan pandemi sepadan dengan kondisi saat ini. Hal tersebut nampak sangat membantu masyarakat.

Terutama, dalam upaya menghadapi setiap persoalan kehidupan masyarakat. Selain itu juga mampu melindungi kesehatan masyarakat dari bahaya Covid-19.

“Kerja yang terukur serta mengerti persoalan rakyat. Sehingga kerja yang dilakukan dapat memberikan solusi bagi persoalan rakyat,” imbuh Chrisman.

Chrisman menambahkan di era Pemerintahan Jokowi beragam program bantuan sangat dirasakan masyarakat. Bahkan hingga mampu mencukupi kebutuhan sehari-hari.

“Dan yang penting adalah rakyat merasakan apa yang dikerjakan Jokowi,” tutup Chrisman.
(kri)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More