Penanganan Covid-19, Dibutuhkan Kesiapan Relawan Kendalikan Pandemi

Sabtu, 13 Juni 2020 - 08:45 WIB
Tim medis melakukan pemeriksaan di pasar tradisional untuk kendalikan penyebaran wabah covid-19. Foto/Koran SINDO/Yan Yusuf
JAKARTA - Percepatan penanganan wabah corona (Covid-19) membutuhkan peran semua elemen masyarakat. Kesiapsiagaan relawan menjadi faktor penting agar penanganan wabah Covid-19 kian cepat untuk dikendalikan.

Salah satunya seperti yang dilakukan oleh Taruna Siaga Bencana (Tagana). Relawan yang digalang Kementerian Sosial (Kemensos) ini menjadi salah satu ujung tombak membantu tenaga medis dalam memerangi Covid-19. Tagana sejak awal persebaran Covid-19 aktif menyalurkan berbagai bantuan sosial hingga memakamkan jenazah pasien positif Covid-19.

"Tagana yang merupakan relawan sosial telah mendedikasikan dirinya untuk kemanusiaan. Mereka bekerja tanpa pamrih. Mereka bekerja tak kenal lelah. Tagana adalah pahlawan kemanusiaan,” sebut Menteri Sosial Juliari P Batubara di Jakarta, kemarin. (Baca: Angka Kematian Akibat Covid-19 di Jawa Timur Lampaui DKI)

Dia menyebutkan banyak hal yang telah dilakukan para relawan Tagana sejak awal merebaknya Covid-19 di Tanah Air. Menurut dia, kehadiran Tagana sebagai relawan Covid-19 sangat dibutuhkan pemerintah. Apalagi relawan Tagana berani turun tangan untuk menguburkan jenazah pasien yang diduga terjangkit Covid-19.



“Di saat yang lain menghindari, namun Tagana harus berjibaku menguburkan jenazah yang meninggal akibat Covid 19. Sungguh mulia tugas Tagana. Tetap semangat dan terus bekerja untuk kemanusiaan,” ujarnya.

Juliari mengaku terus memantau aktivitas anggota Tagana dari grup WhastApp Tagana Indonesia. Dia juga selalu memberikan motivasi dan arahan terkait apa yang dilakukan para Tagana. “Saya monitor aktivitas mereka (Tagana). Sejak awal Maret sampai sekarang sudah banyak hal yang mereka kerjakan untuk membantu pemerintah dalam menangani pandemi Covid-19,” katanya.

Kepala Seksi Perlindungan Sosial Korban Bencana Alam dan Bencana Sosial Dinas Sosial Kabupaten Kapuas Kalimantan Tengah Andi Septianto Adinata saat dihubungi melalui telepon membenarkan bahwa Tagana di Kabupaten Kapuas menjadi garda terdepan dalam penguburan jenazah Covid-19.

"Awalnya Tagana sebagai tim pendukung, namun Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat meminta Kepala Dinas Sosial Kabupaten Kapuas Budi Kurniawan selaku Ketua Gugus Tugas Covid-19 agar Tagana ambil alih sebagai tim inti dalam penguburan jenazah,” kata Andi. (Baca juga: Yuri Sebut Angka Kesembuhan Lebih Tinggi dari Kematian)

Tugas Tagana, lanjut Andi, menyalatkan jenazah, mengantar ke pemakaman, sampai penutupan liang lahat. “Mereka dilengkapi dengan alat pelindung diri (APD) yang disiapkan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas, PSC 119 Kapuas dan Rumah Sakit Kapuas,” papar Andi.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More