Pleno Muktamar NU Lanjut Penghitungan Suara Tentukan Kiai Said Aqil atau Gus Yahya

Jum'at, 24 Desember 2021 - 09:59 WIB
Proses pemilihan Calon Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) 2021-2026 putaran kedua telah dilakukan melalui pemungutan suara. Foto/SINDOnews
LAMPUNG - Proses pemilihan Calon Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) 2021-2026 putaran kedua telah dilakukan melalui pemungutan suara. Kini sidang pleno melanjutkan dengan proses penghitungan suara untuk menentukan antara KH Said Aqil Siroj atau KH Yahya Cholil Staquf sebagai Ketum PBNU.

Proses penghitungan suara masih berlangsung di GSG Universitas Lampung, Jumat (24/12/2021).

Sebelumnya, proses pemilihan diawali dengan pemungutan dan penghitungan putaran pertama untuk menentukan dua calon terpilih. Dalam putaran pertama, diketahui Gus Yahya meraih suara 327 dan Kiai Said Aqil berada di urutan kedua dengan jumlah suara 203.

Pantauan MNC Portal melalui YouTube PBNU Channel, kondisi di lokasi masih tampak ramai oleh peserta muktamirin khsusunya pemilik suara sah. Proses penghitungan suara pun masih berlangsung yang dipimpin para pimpinan sidang yakni M Nuh sebagai pemimpin sidang.

(kri)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More